MEGAPOLITAN . 19/08/2024, 14:48 WIB
fin.co.id - Sejumlah pasien Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) Yayasan Jamrud Biru Bekasi, mengikuti lomba lomba guna memeriahkan HUT RI Ke-79.
Berdasarkan informasi yang fin.co.id dapat, pasien Yayasan Jamrud Biru mengikuti lomba gebuk bantal yang melibatkan 15 pasien melawan 15 warga sekitar.
Pendiri Yayasan Jamrud Biru, Suhartono mengatakan, para pasien mengikuti lomba guna menghilang stigma negatif orang dengan gangguan jiwa (ODGJ).
"Iya, menghilang stigma negatif khusus orang yang memandang ODGJ sebelah mata, bahwasanya ODGJ -harus dijauhkan, maka itu yang ingin kita hilangkan," kata Suhartonon kepada wartawan, Senin, 19 Agustus 2024.
Menurutnya kebersamaan pasien gangguan jiwa dengan masyarakat sekitar, menjadi salah satu cara untuk mempercepat proses penyembuhan.
"Memang pendekatan persuasif kepada masyarakat sangat berguna untuk penyembuhan pasien, kita juga memberikan sebuah harapan bahwasanya ODGJ itu tidak perlu diskriminasi, tidak perlu dijauhkan," ucapnya.
Pasien yang mengikuti lomba dengan masyarakat merupakan pasien pilihan, yang sudah mulai pulih dan dapat berinteraksi dengan orang lain.
Adanya kebersamaan lomba 17 Agustus setiap tahun, membuat masyarakat tidak merasa risih dengan keberadaan pasien gangguan jiwa dilingkungannya.
"Jadi dengan agenda kemerdekaan ini, saya adakan bersama masyarakat, memang antusias masyarakat dengan ODGJ Yayasan Jambrud Biru ini sangat dekat dan sudah tidak merasa risih dengan ODGJ yang ada," ungkapnya.
Dalam perlombaan, pemenang utama mendapat piala dan hadiah uang tunai Rp. 1.000.000 , juara 2 akan memperoleh Rp. 300.000, dan Juara 3 memperoleh Rp. 200.000.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com