fin.co.id - Usai hilang selama 24 hari usai meninggalkan rumah usai sekolah, bocah SMP berinisial FR (15) telah ditemukan oleh anggota Polsek Rawalumbu Bekasi.
Kapolsek Rawalumbu, Kompol Sukadi mengatakan, FR menghilang usai kabur dari rumah dan tidak ada indikasi tindak pidana apapun.
"Tidak ada (indikasi tindak pidana), tidak ada tanda-tanda kekerasan. Hanya yang bersangkutan tidak nyaman tinggal di rumahnya, mungkin ada permasalahan," kata Sukadi kepada wartawan saat dikutip, Senin 12 Agustus 2024.
Selama tidak berada di rumah, FR sempat berpindah pindah tempat dari Tanah Abang ke Tangerang hingga kembali lagi ke wilayah Jakarta.
"Dan kami menemukan anak itu di Kota Tua sekitar pukul 17.00 WIB kemarin (Jumat)," jelasnya.
FR ditemukan oleh pihak kepolisian dalam kondisi sehat, lalu kini telah diserahkan kepada pihak keluarga dari Polsek Rawalumbu Bekasi.
"Polsek Rawalumbu akan menyerahkan anak ini dalam keadaaan sehat walafiat kepada orangtua kandungnya, alhamdulillah, Polsek Rawalumbu telah berhasil menemukan anak tersebut dalam keadaan sehat walafiat," ucapnya.
Baca Juga
Menurutnya, FR memang sengaja meninggalkan rumah karena selama ini terdapat masalah keluarga yang membuatnya tidak nyaman.
"Memang sudah berencana meninggalkan rumah, setelah kita introgasi anak tersebut meninggalkan rumah karena ada permasalahan keluarga, artinya dia tidak nyaman di rumah," terangnya.
Diketahui sebelumnya, FR sempat dilaporkan hilang usai tidak kembali ke rumah sejak hari Kamis 17 Juli 2024 setelah menjalani proses belajar mengajar di sekolah.
Kabar hilangnya siswi SMP berusia 15 tahun baru diketahui, usai pihak keluarga mendatangi sekolah karena FR tidak kunjung pulang ke rumah.
Pihak keluarga sudah sempat mendatangi sekolah hingga bertanya kepada teman-teman FR, hingga kini akhirnya berhasil ditemukan pihak kepolisian.