fin.co.id - Latihan bebas (FP) pertama dan kedua menjelang Grand Prix Hungaria di Sirkuit Hungaroring, Budapest, Hungaria, telah selesai digelar pada Jumat, 19 Juli 2024.
Di sesi latihan tersebut, pembalap Mercedes Lewis Hamilton mengeluhkan masalah performa mobil yang terasa buruk ketika cuaca panas.
Hamilton hanya mampu menyelesaikan kedua sesi masing-masing di P7 dan P10 di tengah cuaca yang begitu panas di Budapest.
Juara GP Inggris 2024 itu mengatakan, meski cuaca sangat bagus, namun ia belum berada pada performa terbaik.
"(Mobil) terasa sama buruknya seperti biasanya saat cuaca panas," kata Hamilton, dikutip dari laman resmi Formula 1, Sabtu.
"Meskipun cuacanya bagus dan terasa menyenangkan berada di sini, kami belum benar-benar berada dalam performa terbaik sehingga pengaturan (set-up) mobil tidak terasa bagus," ujarnya menambahkan.
Namun, juara dunia tujuh kali itu mengatakan ia dan tim sudah mengetahui penyebab kurangnya performa mobil saat sesi latihan.
Baca Juga
Sejauh ini, lanjut dia, ini merupakan bukan persiapan terbaik mereka untuk balapan nanti.
"Saya pikir kami sudah tahu alasannya dan kami hanya akan bekerja dalam semalam. Akan tetapi, sejauh ini, ini belum merupakan persiapan terbaik (bagi saya)," ujar Hamilton.