Viral . 12/07/2024, 14:19 WIB

Ini Tampang Wisnu Anggota Pemuda Pancasila yang Arogan ke Pengendara, Kini Minfa Maaf Setelah Viral

Penulis : Afdal Namakule
Editor : Afdal Namakule

fin.co.id-  Wisnu yang mengaku sebagai Ketua Pemuda Pancasila (PP) dan pengacara, viral di media social. Wisnu mengamuk dan tak mau mengalah bahkan dia menendang mobil seorang pengendara yang ada di depannya.

Peristiwa ini terjadi di Dusun Bandungan, Kabupaten Semarang dan viral di media social. Mulanya, dalam video itu, seorang Wisnu mengendarai mobil HRV. Dia nampak tak mau mengalah saat melawan arah.

Sementara sebuah mobi yang hendak lewat, kemudian merekam mobil yang dikendarai Wisnu itu. Mobil itu tak bisa mundur sebab banyak kendaraan lain di belakangnya yang macet.

Namun, Wisnu tak mau mengalah dan memaksa menerobos jalan padahal dia melawan arah. Wisnu yang mengenakan setelan kemeja batik merah itu lalu keluar dan mengamuk ke mobil di depannya itu.

"Koe anak e sopo? Iki wilayahku, koe sing mundur!" (kamu anaknya siapa? ini wilayahku, kamu yang mundur!" kata Wisnu dengan setengah mengamuk.

"Lho saya bukan anak siapa-siapa, ini kan jalan searah, kita mengikuti aturan saja, kita kan sama-sama rakyat Indonesia," kata pengendara itu sambil direkam.

Wisnu lalu mengatakan bahwa dirinya Ketua Pemuda Pancasial wilayah Semarang.

"Heh, iki ketua PP Kabupaten Semarang," ujar dia.

"Oh nggih, kulo hormati, saya nggak tau tapi saya hargai. Kalau njenengan ketua komunitas atau apa, mestinya harusnya memberikan contoh yang baik. Jalan searah yang mana," kata Pria lawannya secara sopan.

Selain mengaku sebagai pengacara, Wisnu juga mengaku sebagai pengacara.

"Aku lawyer," kata Wisnu, sambil berusaha merebut HP yang digunakan ole istri pria lawannya itu.

"Lho, kalau lawyer berarti tahu aturannya dong," tegas pria itu melawan aksi Wisnu.

Video itu kemudian viral. Wisnu lalu didampingi oleh temannya muncul dan meminta maaf. Dia dan temannya Nampak menggunakan seragam Pemuda Pancasila.

"Saya selaku warga Kalongan, notabene selaku Divisi Hukum Pemuda Pancasila mauoun sebagai Advokat Peradi, kami menyampaikan permohonan maaf atas tingkah laku saya di lapangan yang menyebabkan kesalahpahaman. Dan kami dengan tulus ikhlas, sesama warga Kalongan, mohon agar masalah ini bisa diselesaikan secara kekeluargaan. Apabila banyak pihak yang tersinggung atau merasa keberatan, atau tidak nyaman, kami mohon maaf yang sebesar-besarnya. Kami akan memperbaiki, jadi lebih baik," kata Wisnu dalam video klarifikasinya.

Sementara itu, Ketua Majelis Wakil Cabang (MWC) Kabupaten Semarang, Ali Imron mengatakan, Wisnu bukan ketua Pemuda Pancasila Semarang.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com