Viral

Viral Ambulans Angkut Pasien Disetop Gegara Jokowi Lewat, Istana Minta Maaf

fin.co.id - 27/06/2024, 12:13 WIB

Tangkapan layar X, saat kendaraan rombongan Presiden Jokowi melintas dan menghalangi Ambulans yang sedang membawa pasien

fin.co.id- Istana Negara buka suara soal video viral yang memperlihatkan sebuah mobil ambulans yang sedang mengangkut pasien dan dihalangi petugas ketika Presiden Jokowi sedang lewat.

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden (Setpres) Yusuf Permana mengatakan, sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP), mobil ambulans dan pemadam kebakaran yang harus diprioritaskan.

"Pada dasarnya, SOP kami untuk ambulans adalah diberikan prioritas utama jalan atau akses, tidak boleh dihambat, termasuk juga mobil pemadam kebakaran," kata Yusuf kepada wartawan, Kamis 27 Juni 2024.

Dia mengatakan, sering kali dalam serangkain kunjungan presiden, mobil ambulans diprioritaskan jika sedang mengangkut pasien.

Baca Juga

"Sering kali di jalanan rangkaian kepresidenan menepi dan disalip oleh ambulans karena memang itu adalah prioritas sesuai SOP kami," lanjutnya.

"Di lapangan tim adv Kepresidenan selalu memberikan arahan dan informasi kepada tim pengamanan wilayah untuk menerapkan SOP tersebut," ujarnya.

Yusuf meminta maaf atas kejadian video viral tersebut. Pihaknya akan terus mengingatkan kepada pengamanan di wilayah.

"Kami memohon maaf kepada keluarga dan masyarakat atas kejadian tersebut dan akan selalu mengingat kembali kepada semua jajaran pengamanan," ucapnya.

Sebelumnya, viral video sebuah ambulans yang sedang membawa orang sakit, diberhentikan oleh Polisi karena rombongan Presiden Joko Widodo (Jokowi) hendak lewat. Kejadian tersebut diduga terjadi di Kota Sampit Kalimantan Tengah.

Baca Juga

Video viral itu diunggah oleh akun X (dulu Twitter) @NinzExe07. Hingga saat ini, video tersebut sudah mendapatkan Like hingga 1 ribu dan dire-post sebanyak 6 ribu.

"Nasib di negeri Konoha, astaghfirullah," tulis caption pada postingan tersebut, dilihat fin, Kamis, 27 Juni 2024.

Belum jelas kejadian itu saat Jokowi mengunjungi apa, namun yang jelas sesuai di caption, peristiwa itu terjadi di Sampit.

"Kejadian di Sampit !!," tulis di Caption.

"Demi rombongan bapak Joko Widodo, Pak Joko, pasien tolong Pak Joko," ucap seorang pria sambil merekam rombongan Jokowi lewat hingga merekam pasien yang terkapar di mobil ambulans tersebut. Pria perekam diduga adalah sopir ambulans.

Tak hanya ditahan untuk lewat, Ambulans yang membawa pasien itu juga dilarang membunyikan sirine kendaraan.

Afdal Namakule
Penulis
-->