Nasional

Soal Peluang Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta, Pengamat: Cukup Berat

fin.co.id - 19/06/2024, 08:54 WIB

Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

fin.co.id – Pengamat Sosial-Politik yang sekaligus Akademisi dari Universitas Sunan Giri Surabaya, Bahrul Alam angkat bicara soal peluang Ridwan Kamil yang digadang-gadang bakal maju di Pilkada Jakarta.

Sebagaimana diketahui, nama Ridwan Kamil digadang-gadang akan maju di Pilkada Jakarta november mendatang.

Namun, keputusan itu belum resmi dinyatakan oleh pihak partai Golongan Karya (Golkar). Apakah nantinya Ridwan Kamil akan diusung ke Jawa Barat atau di Jakarta.

Pasalnya, pilkada di Jakarta selalu memanas. Dan hal itu juga turut mempengaruhi dinamika politik yang ada di kota-kota lain, salah satunya di Jawa Timur.

Baca Juga

Menurut Bahrul, peluang Ridwan Kamil alias RK di Jakarta nampaknya cukup berat jika tak disokong oleh koalisi partai yang solid dan pergerakan masif melalui kader koalisi partai.

"Popularitas RK sudah melekat sebagai seorang Gubernur Jabar/Walikota Bandung," ujarnya saat dihubungi Disway.id pada Selasa, 18 Juni 2024.

Bahrul menambahkan, hal itu juga diperkuat oleh sentimen kultural dan gengsi masyarakat Jakarta terhadap rekam jejak RK sebagai mantan Gubernur Jawa Barat.

"Terutama di ranah grassroot juga mempengaruhi hal tersebut," tuturnya.

Lebih lanjut. Pria kelahiran Lamongan, Jawa Timur itu menyampaikan, pada gelaran Pilkada Jakarta nanti bisa jadi RK menghadapi seorang petahana yang juga merupakan calon presiden 2024 dengan popularitas tinggi dalam ajang pilpres 2024.

Baca Juga

Sebelumnya, dukungan untuk mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dalam upaya pencalonannya di Pilkada Jakarta semakin menguat.

Apalagi relawan Projo serta partai politik lainnya seperti Gerindra, dan PAN telah memberikan dukungan mereka. Dengan begitu, potensi persaingan antara Ridwan Kamil dan Anies Baswedan semakin tinggi.

Menanggapi hal itu, Wakil Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta, Adhinusa, menegaskan bahwa pihaknya akan bersikap tegas dalam menghadapi dinamika politik di Pilgub DKI.

"Golkar tidak pernah bimbang," ujarnya saat dikonfirmasi, Selasa 11 Juni 2024 lalu

Dia menambahkan bahwa segala faktor akan dipertimbangkan secara cermat, dan keputusan akhir akan diambil oleh DPP untuk menetapkan calon yang paling memenuhi syarat, baik untuk Jabar maupun Jakarta.

"Semua akan diperhitungkan masak-masak dan DPP pasti akan mengambil keputusan terbaik siapa yang akan dimajukan sebagai calon, baik untuk Jabar maupun Jakarta," tukasnya. (CAN)

Sigit Nugroho
Penulis
-->