MEGAPOLITAN

Live Instagram Sambil Pamer Sajam, 16 Remaja di Tangerang Diciduk Polisi

fin.co.id - 13/06/2024, 19:39 WIB

Barang Bukti Sajam yang Disita Polisi dari Para Remaja Saat Live Instagram di Tangerang

fin.co id - Patroli Polsek Ciledug, Polres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya berhasil mengamankan 16 remaja yang membawa senjata tajam (sajam) diduga akan digunakan untuk aksi tawuran, pada Kamis 13 Juni 2024, dini hari tadi.

Belasan remaja tersebut menunjukan sajam berupa 2 buah celurit, 1 samurai dan 1 stik golf saat melakukan live Instagram.

Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengungkapkan upaya antisipasi dan pencegahan aksi tawuran para remaja tersebut dilakukan polisi di dua lokasi.

Yakni, di Jalan Raya Parung Serab, Kecamatan Ciledug,  Kota Tangerang dan Kampung Kebantenan, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan.

Baca Juga

"Sebelumnya diketahui ada kelompok remaja yang sedang live di instagram dengan akun REGENSI28STRESS, dan menayangkan kegiatan mereka dengan memperlihatkan beberapa sajam serta janjian akan melakukan tawuran di daerah Parung Serab, Ciledug," terangnya.

Selanjutnya, Tim Opsnal Reskrim dan Unit Patroli Polsek Ciledug melakukan penyisiran di daerah Parung Serab, TKP pertama dan mendapati sekelompok remaja sedang berkumpul dan minum-minuman keras.

Setelah dilakukan pemeriksaan ternyata para remaja tersebut akan melakukan tawuran yang tergabung dalam kelompok akun REGENSI28STRESS.

"Setelah dilakukan penelusuran, kami (Polisi) lalu mencari admin dari akun  REGENSI28STRESS yang sedang live itu. Dan berhasil kami deteksi dan temukan base camp  di daerah Pondok Aren, Tangerang Selatan. Dari Basecamp kelompok tersebut ditemukan para remaja yang sedang berkumpul dan diamankan beberapa senjata tajam yang sebelumnya diperlihatkan pada saat live di instagram," beber Kapolres.

Kemudian, dari hasil pemeriksaan diketahui bahwa kelompok remaja dengan akun REGENCI28STRESS ini beraliansi dengan 7 akun kelompok lain yaitu, Akun LOERAH CITY, Akun Depan21kuburan, Akun Rektoferso2026, Akun Belanda21official, Akun Triple_H23team, Akun PEREMPATAN21TOS dan Akun SouthAreaCemen, janjian untuk tawuran dengan kelompok lawan.

Baca Juga

Polisi juga akan panggil admin akun-akun tersebut untuk dimintai keterangan.

"Mereka itu sudah janjian akan melakukan tawuran melawan kelompok dengan akun Selatan31Mistery. Petugas tidak menemukan keberadaan kelompok lawan ini sebab mereka telah membatalkan janjian tawuran," beber Zain.

Kata Zain, 16 remaja yang diamankan berikut barang bukti sajam, segera dibawa ke Polsek Ciledug, Polres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya, guna proses penyelidikan lebih lanjut.

"Kami akan mendata dan melakukan pemeriksaan, memanggil pihak orang tua maupun sekolah, serta akan memproses secara tegas bila terbukti melakukan tindak pidana agar para remaja tersebut mendapat efek jera," tegasnya.

Ia menegaskan, pihaknya akan secara tegas menindak segala bentuk aksi tawuran, geng motor, maupun tidak kejahatan lainnya.

Dia berharap orang tua lebih berperan dan ketat melakukan pengawasan terhadap pergaulan anak di luar rumah. Lakukan pemeriksaan terhadap telepon seluler yang mereka miliki, termasuk mengetahui akun medsos yang anaknya miliki guna mencegah mereka terlibat tawuran.

Rikhi Ferdian
Penulis
-->