News

Bakal Periksa Pemilik Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Tangsel, Polisi Akan Minta Penjelasan Rute

fin.co.id - 21/05/2024, 14:54 WIB

Penampakan pesawat latih jatuh di Jalan Lapangan Sunbres, BSD, Serpong, Tangerang Selatan, Minggu (19/5/2024)

FIN.CO.ID - Polisi bakal memeriksa pemilik Pesawat Tecnam P2006T dari komunitas Indonesia Flying Club (IFC) untuk dimintai keterangan terkait jatuhnya pesawat itu di dekat Lapangan Sunburst, BSD, Tangerang Selatan, Minggu 19 Mei 2024. Hal itu disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi.

"Iya, dijadwalkan akan dilakukan klarifikasi untuk menjelaskan peristiwa itu. Peristiwa pesawat jatuh, ada korbannya," kata Ade Ary kepada wartawan di Jakarta, Selasa 21 Mei 2024.

BACA JUGA:

Dia mengetakan, sang pemilik bakal dimintai keterangannya terkait pesawat dari mana dan mau ke mena. Karena, kata dia, hal itu harus dijelaskan ecara gamblang.

"Pesawat ini milik siapa, pergeseran pesawat ini dari mana ke mana kemudian akhirnya jatuh. Saksi yang di TKP (tempat kejadian perkara), apa yang dilihat dan ebagainya sedang dilakukan pendalaman oleh Polres Tangsel," katanya.

Bahkan, sambungnya, polisi bakal meminta penjelasan rute penerbangan pesawat jenis capung itu kepada sang pemilik. Karena, masih kata Ade Ary, pesawat itu jatuh di taman sekitar Lapangan Sunburst BSD.

"Iya, tentunya pesawat itu ada pemiliknya. Apakah badan hukum atau perorangan ini kami dalami terus untuk diklarifikasi, menjelaskan proses pesawat take off landing di mana rutenya mana, maksud, dan tujuannya dan sebagainya," tuturnya.

Pemeriksaan itu direncanakan dilakukan di Polres Tangerang Selatan. "Dijadwalkan di Polres Tangsel," ujarnya.

Sebelumnya, Humas Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Anggo Anurogo mengatakan, pihaknya menerjunkan tim investigator jatuhnya pesawat Tecnam P2006T. Pihaknya, kata dia, segera menyelidiki penyebab jatuhnya pesawat latih itu.

"KNKT telah mengirimkan dua orang investigator untuk menginvestigasi kecelakaan tersebut," katanya kepada awak media, Senin 20 Mei 2024.

BACA JUGA:

(Rafi Adhi Pratama)

Mihardi
Penulis
-->