News

Mencekam! Video Live TikTok Detik-Detik Kecelakaan Maut Bus Trans Putera Fajar yang Tewaskan 9 Siswa SMK Lingga Kencana Depok

fin.co.id - 12/05/2024, 15:19 WIB

Video Live TikTok Detik-Detik Kecelakaan Maut Bus Trans Putera Fajar yang Tewaskan 9 Siswa SMK Lingga Kencana Depok

FIN.CO.ID - Detik-detik kecelakaan maut bus Trans Putera Fajar yang mengalami rem blong di Subang hingga menewaskan 9 siswa SMK Lingga Kencana Depok pada Sabtu, 11 Mei 2024 terekam melalui video live TikTok.

Video live kecelakaan itu terekam oleh salah satu siswa SMK Lingga Kencana Depok yang sedang live TikTok.  

Pemilik akun Tiktok itu adalah Xenn25. Menjelang detik-detik sebelum kecelakaan maut terjadi, dia terlihat live di dalam bus.

"Ini moment ku kecelakaan pas aku lagi live semalam, akibat kecelakaan rem blong bis memang tidak sehat.... maaf yah ga bisa live dlu maaf banget," tulis Xenn25 seperti dikutip fin.co.id pada Minggu, 12 Mei 2024.

Dalam video live Tiktok itu, Xenn25 terlihat memakai kaos warna hitam. Dia tampak melambaikan tangan ke arah kamera. Tak lama kemudian, terdengar suara Allahu Akbar!

BACA JUGA:

Video Live TikTok Detik-Detik Kecelakaan Maut Bus Trans Putera Fajar yang Tewaskan 9 Siswa SMK Lingga Kencana Depok -fin/Xenn25- TikTok

Spontan, mata Xenn25 melihat ke arah depan. Suasana mencekam terdengar jelas di dalam bus Trans Putera Fajar tersebut.

Seluruh siswa dan siswi menjerit ketakutan. Tiba-tiba brakkk! Terdengar teriakan siswa yang mengerang kesakitan. Hingga badan bus terguling, Xenn25 tidak mematikan video live-nya. 

Xenn25 selamat dari kecelakaan maut tersebut. Belum diketahui siapa nama asli pemilik akun Tiktok Xenn25. 

Dia terlihat bangkit dari tempatnya terjatuh. Bahkan dia sempat menginformasikan melalui kalau dirinya mengalami kecelakaan. "Sumpah gaes... gw kecelakaan. Bentar ya gaes ya remnya blong," kata Xenn25.

Terlihat ada kotoran yang menempel di pipi kanannya. Sementara itu, teriakan minta tolong dan teriakan kesakitan juga terdengar  sangat jelas dalam video berdurasi 54 detik tersebut. 

Total Korban Meninggal Dunia 11 Orang

Aparat kepolisian mengungkap nama-nama korban kecelakaan maut bus Trans Putra Fajar yang membawa rombonga siswa SMK Lingga Kencana Depok di Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat, pada Sabutu, 11 Mei 2024.

Rizal Husen
Penulis
-->