7 Korban Kecelakaan Rombongan SMK Lingga Kencana Depok Dirawat di RSUI

fin.co.id - 12/05/2024, 16:55 WIB

7 Korban Kecelakaan Rombongan SMK Lingga Kencana Depok Dirawat di RSUI

Para siswa SMK Lingga Kencana Depok foto Bersama sebelum berangkat

Budi menegaskan, semua biaya, termasuk pemakaman akan ditanggung pemerintah setempat.

"Kami biayai semua termasuk pemakaman di sini, dan nanti akan ada asuransi yang membackup terhadap kejadian ini, dari Jasa Raharja dan Pemkot Depok," jelasnya.

Terkait dengan dugaan rem blong yang menjadi penyebab kecelakaan, Budi menegaskan bahwa pihaknya akan bekerja sama dengan kepolisian untuk menyelidiki masalah tersebut. 

"Nanti kami akan kerja sama dengan pihak kepolisian pastinya dalam mengusut permasalahan ini dengan pihak penyelenggara travel bus tersebut," tegasnya.

Perlu diketahui, enam dari sebelas korban yang meninggal dalam kecelakaan bus di Subang, rombongan SMK Lingga Kencana Kota Depok, dimakamkan di TPU Parung Bingung, Depok, Jawa Barat, pada Minggu, 12 Mei 2024. 

Keenamnya merupakan seorang guru dan lima murid dari sekolah tersebut. Yakni, Dimas Aditya, Intan Fauziah, Robiatul Adawiyah, Intan Rahmawati, Mahesya Putra dan guru yakni, Suprayogi.

Pantauan di lokasi pemakaman menunjukkan suasana haru dengan isak tangis yang mengiringi prosesi terakhir para korban. 

Keluarga dan rekan sekolah tampak berkumpul untuk memberikan penghormatan terakhir kepada mereka yang telah tiada.

Proses pemakaman dilakukan secara bergantian, dimulai dengan pemakaman guru yang diikuti oleh lima murid yang lain. 

Khanif Lutfi
Penulis