FIN.CO.ID - Pernahkah kamu merasa terjebak dalam dunia judi online?
Rasanya sulit untuk berhenti, selalu ingin mencoba lagi demi mengejar kemenangan yang tak kunjung datang?
Tenang, kamu tidak sendirian.
Banyak orang yang terjerumus dalam jeratan judi online dan ingin terlepas dari belenggunya.
- BACA JUGA: Bahaya Judi Online, Mulai dari Bikin Bangkrut hingga Gangguan Mental
- BACA JUGA:Bikin Kecanduan, Judi Online Punya Dampak yang Sama dengan Narkoba
Bikin Kecanduan
Menurut Dr. Keith Humphreys, seorang psikiater dan pakar kecanduan di Stanford University, judi online dirancang untuk memicu sistem penghargaan di otak dengan cara yang sama seperti narkoba.
Hal ini bikin kamu gampang kecanduan dan susah berhenti main judi online
Mirip Kayak Narkoba, Gimana Sih Cara Kerjanya?
Bayangin gini, saat kamu menang judi online, otakmu bakalan banjir dopamin, neurotransmitter yang bikin kamu merasa senang dan termotivasi.
Sensasi euforia ini bikin kamu pengen terus main dan ngejar kemenangan lagi.
Tapi, pas kamu kalah, dopamin yang keluar jauh lebih sedikit.
Hal ini bikin kamu frustrasi dan pengen terus main buat ngebalikin sensasi euforia itu.
Siklus ini yang bikin kamu gampang kecanduan judi online.
Cara Berhenti Main Judi Online
Cara Berhenti Main Judi Online #1
Sadari dan Akui
Langkah pertama untuk berhenti main judi online adalah dengan menyadari dan mengakui bahwa kamu memiliki masalah.
Terimalah kenyataan bahwa judi online bukan solusi untuk menyelesaikan masalahmu.