Otomotif . 19/04/2024, 19:39 WIB
FIN.CO.ID - Telah Resmi dijual di pasaran otomotif, Toyota Fortuner Hybrid saat ini akan segera tersedia di dealer resmi Toyota Indonesia.
Kini Toyota Fortuner Hybrid baru dijual di dealer resmi wilayah Afrika Selatan, dengan harga jual mulai dari 834.800 Rand atau setara Rp 700 jutaan.
Sistem Hybrid dapat membantu pengguna Toyota Fortuner untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar, ketika menggunakan mobil ini untuk aktivitas sehari-hari.
Memiliki Performa Tenaga Besar
Mengenai performa, Toyota Fortuner Hybrid menggunakan mesin disel berkapasitas 2.800cc serta dipadukan dengan motor listrik baterai lithium-ion.
Kombinasi mesin disel dan motor listrik tersebut, dapat menghasilkan 204 tenaga daya kuda dan torsi 500 Newton meter yang lebih besar dari model konvensional.
Sistem Hybrid yang melekat di Toyota Fortuner, dapat membantu meningkatkan akselerasi dan torsi pada putaran rendah, sehingga mobil lebih lincah.
BACA JUGA :
Memiliki Fitur Keamanan Berkendara
Toyota Fortuner Hybrid terbaru telah dilengkapi dengan fitur Advanced Driver Assistance Systems atau ADAS, guna mengurangi dampak serius kecelakaan.
Fitur menonjol di Toyota Fortuner Hybrid ini adalah penerapan Pre-Collision System (PCS), yang berfungsi memperingatkan pengemudi akan potensi tabrakan.
Tersedia fitur Advertisements Lane Departure Warning (LDW), yang akan mengingatkan pengemudi Toyota Fortuner jika keluar dari jalur tanpa sinyal.
Serta memiliki fitur Adaptive Cruise Control (ACC), yang dapat menjaga jarak aman dengan kendaraan di depan, sehingga meningkatkan keselamatan selama berkendara.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com