MEGAPOLITAN . 19/04/2024, 12:48 WIB

2.713 Personel Polri-TNI Amankan Demo di Sekitar Monas

Penulis : Mihardi
Editor : Mihardi

FIN.CO.ID - Sebanyak 2.173 personel gabungan amankan demo di sekitar Monas, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat 19 April 2024. Hal itu dikatakan oleh Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro.

"Hari ini kami siap mengamankan warga yang akan menyampaikan pendapat dan kami menerjunkan 2.713 personel gabungan TNI, Polri yang dibantu Pol PP serta Dishub yang nantinya akan di bagi di beberapa titik pengamanan di sekitaran Monas," katanya kepada wartawan, Jumat 19 April 2024.

BACA JUGA:

Dia mengatakan, rekayasa lalu lintas bersifat situasional. "Sementara itu untuk rekayasa lalu lintas nantinya bersifat situasional tergantung kondisi di lapangan," katanya.

Dijelaskannya, apabila rekayasa lalu lintas diterapkan, begini rutenya:

- TL. Harmoni yang mengarah ke Jl. Merdeka Barat ditutup dialihkan ke Jl. Kesehatan.

- Jl. Perwira yang mengarah Jl. Merdeka Utara kita tutup, jalur dialirkan kearah Istiqlal dan lapangan Banteng.

- TL. Thamrin kita tutup dialihkan ke Jl. Kebun Sirih yang mengarah ke Senen dan Jl. Abdul Muis.

"Untuk masyarakat yang akan melintas di sekitar Monas agar mempertimbangkan mencari jalan alternatif untuk menghindari kemacetan dikarenakan akan ada masyarakat yang akan menyampaikan pendapat di Patung Kuda," imbaunya.

Dia meminta, agar personel gabungan itu bersifat humanis dan persuasif dalam mengamankan aksi tersebut.

"Tidak lupa Kapolres menegaskan kepada seluruh personel yang terlibat pengamanan untuk selalu bertindak persuasif, tidak terprovokasi, mengedepankan negoisasi, pelayanan serta humanis," tuturnya.

BACA JUGA:

(Rafi Adhi Pratama)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com