News . 10/03/2024, 13:44 WIB

Kronologi Satu Keluarga Tewas Loncat Dari Lantai 22 Apartemen

Penulis : Afdal Namakule
Editor : Afdal Namakule

Ketika mereka di atas balkon apartemen tersebut. 

"Diatas rooftop tidak ada saksi lain atau orang lain. Dan disambung lagi CCTV terlihat jatuh bersamaan," ucapnya.

Sebelumnya, satu keluarga tewas bunuh diri diduga melompat bersamaan dari atas rooftop apartemen Penjaringan pada Sabtu sore, 9 Maret 2024.

Momen dari detik-detik terakhir satu keluarga yang tewas bunuh diri itu juga sempat terpantau kamera CCTV.

Dalam kamera CCTV terlihat detik-detik satu keluarga itu masuk apartemen hingga naik ke lantai 21 atau rooftop di apartemen Penjaringan.

Kepala Kepolisian Sektor Penjaringan, Jakarta Utara, Komisaris Agus Ady Wijaya mengungkap identitas dari keempat anggota keluarga yang tewas bunuh diri itu.

Diketahui keempat korban tewas bunuh diri itu adalah EA (50), AEL (52), JWA (belum terungkap usianya), dan JL (15).

Pihak kepolisian menduga keempatnya masih merupakan satu anggota keluarga karena ada kemiripan dari paras masing-masing korban. (*) 

(Rafi Adhi Pratama) 

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com