Pilpres 2024 . 14/02/2024, 14:59 WIB
FIN.CO.ID - Calon wakil presiden (cawapres) nomo urut 01 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, yang telah menggunakan hak pilihnya bersama Istri dan ketiga anaknya di TPS 023, Kemang Raya, Jakarta Selatan, Rabu, 14 Februari 2024.
Ketua Umum PKB itu dan keluarga tampil kompak dengan mengenakan atasan berwarna putih.
Pasangan Anies Baswedan, pada pemilu 2024 ini, hadir bersama Istri, Rustini Murtadho serta ketiga anaknya yaitu Mega Safira, Egalita Az Zahra, dan Rahma Arifa.
Sebelum melangsungkan pencoblosan, Cawapres nomor urut 01 ini menunggu giliran terlebih dahulu.
Muhaimin Iskandar saat menyalurkan hak suaranya pada Pemilu 2024-ayu novita-fin.co.id Disway grup
Tidak ada pelayanan khusus yang diberikan petugas Kelompok Penyelenggara Pemilu (KPPS) setempat.
"Tetap antre seperti biasa," ujar Ketua KPPS, Ahmad Syarif kepada wartawan saat menyiapkan TPS.
BACA JUGA:
Meski hujan terus mengguyur kawasan Jalan Raya Kemang, Jakarta Selatan, animo masyarakat untuk memilih cukup tinggi.
Cak Imin Menargetkan Pemilu kali ini, Ia bersama Capres, Anies Baswedan akan menang satu putaran.
"Alhamdulilah insyaallah, Amin menang. Targetnya unggul di putaran pertama," tutur Gus Muhaimin, pada pada wartawan, Rabu, 14 Februari 2024.
Pemilihan umum kali ini menurutnya berbeda, karena ada dirinya di surat pemilihan suara.
"Hari ini agak berbeda dengan 5 tahun lalu, plong degdegan pyar, karena ada foto dan ada pasangan saya," tutur Cak Imin.
Ia mengaku para pendukungnya untuk pergi ke TPS dan kawal pemilihan umum ini hingga selesai.
"Temen-temen yang belum bergerak, segera bergerak. Setelah jam 1, tetap jaga TPS," katanya Imin.(ayu novita)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com