Masyarakat Dayak Dukung Prabowo-Gibran Karena Lanjutkan Program Jokowi

fin.co.id - 20/01/2024, 17:54 WIB

Masyarakat Dayak Dukung Prabowo-Gibran Karena Lanjutkan Program Jokowi

Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto mendapat dukungan penuh dari masyarakat Dayak untuk melanjutkan estafet kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi)

"Agar tanah leluhur saudara selalu dijaga, dilindungi, saudara dan keluargamu harus menikmati keadlilan, harus menikmati kebaikan adat saudara," tutur dia.

Bagi Prabowo, masyarakat Dayak selalu memiliki kemurnian hati untuk membela Tanah Air. Ia juga menjelaskan pernah menjadi saksi betapa Suku Dayak mendedikasikan hidupnya untuk negara.

"Saya saksi sendiri, beberapa sukarelawan Dayak tanpa gaji, tanpa surat keputusan, tanpa pangkat, berjuang bersama TNI," tuturnya.

"Berjuang bersama saya, sangat membantu saya, dan menyebabkan pasukan saya dinilai waktu sebagai pasukan tempur TNI yang terbaik," pungkas dia.

Prabowo Disambut Ribuan Warga Dayak dan Panglima Jilah Pasukan Merah TBBR di Pontianak

Kedatangan Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto di Pontianak disambut meriah ribuan masyarakat Dayak, berikut juga dengan tarian penyambutan Baras Banyu oleh Sanggar Pamaraya yang bermakna doa kemakmuran di Pontianak, Kalimantan Barat, Sabtu (20/1/2024).

Prabowo juga turut disambut dengan disematkannya topi adat Dayak dan juga rompi bermotif khas Dayak yang dipasangkan langsung oleh Panglima Jilah.

“Saya merasa sangat terhormat dengan saudara-saudara sekalian, Panglima Jilah, saya ingin menyampaikan rasa terimakasih saya dengan begitu baik dan saudara bagi saya, ini sangat berarti,” tutur Prabowo.

Kedatangan Prabowo kali ini dalam rangka acara Bahaupm Bide Bahana (silaturahmi) bersama pasukan merah Tariu Borneo Bangkule Rajakng (TBBR).

Prabowo juga merasa salut dengan masyarakat Dayak saat pembukaan acara mereka secara serentak menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dengan penuh rasa semangat.

“Waktu disambut saya hadir di depan saudara-saudara dengar lagu kebangsaan Indonesia Raya begitu semangat, begitu setia kepada bangsa Indonesia,” kata Prabowo.

AdminFIN
Penulis