FIN.CO.ID - Minyak zaitun ternyata memiliki banyak sekali nutrisi yang manfaatnya baik sekali untuk kesehatan tubuh.
Jadi, bagi yang belum mengetahui ragam manfaat yang ada pada minyak zaitun, ada baiknya jika kalian membaca ulsan berikut ini.
Minyak zaitun merupakan ekstraksi buah yang berasal dari pohon zaitun ini memang terkenal lebih sehat jika dibandingkan dengan minyak goreng biasa.
Karena memiliki banyak kandungan nutrisi, minyak zaitun dapat mendatangkan ragam manfaat untuk kesehatan.
BACA JUGA: Manfaat Minyak Zaitun untuk Wajah, Bisa Mencerahkan dan Mengembalikan Kelembutan Alami
BACA JUGA:Manfaat Minyak Zaitun untuk Kesehatan Tubuh
Minyak zaitun sendiri memiliki kandungan omega-6 dan asam lemak omega-3. Minyak zaitun paling banyak mengandung asam oleat yang sangat baik bagi tubuh.
Berikut ini beberapa manfaat minyak zaitun yang baik untuk kesehatan dirangkum dari berbagai sumber.
Manfaat Minyak Zaitun Bagi Kesehatan
1. Sumber Lemak Tak Jenuh Tunggal
Minyak zaitun memiliki banyak kandungan asam lemak, yang ;lebih banyak ialah lemak tak jenuh tunggal yang bernama asam oleat yang dapat membantu tubuh mengurangi peradangan.
2. Sumber Antioksidan
Selain memiliki kandungan asam lemak yang sangat bermanfaat, minyak zaitun juga memiliki kandungan vitamin E dan K dalam jumlah sedang.
Tidak hanya itu saja, minyak zaitun juga kaya akan antioksidan. Antioksidan dapat mengurangi risiko penyakit kronis.
3. Kurangi Peradangan Tubuh
Peradangan kronis pada tubuh bisa menjadi pemicu penyakit seprti kanker, penyakit jantung, sindrom metabolik, radang sendi, diabetes tipe 2, dan obesitas.
Kandungan asam lemak yang terdapat pada minyak zaitun ini yang dapat mengurangi kadar penanda peradangan penting.
4. Bantu Turunkan Kolesterol
Mengonsumsi minyak zaitun dapat menurunkan kolesterol dalam darah. Dengan campuran antioksidan, minyak ini dapat menurunkan kolesterol buruk (LDL) dan mempertahankan kadar kolesterol baik (HDL).
5. Cegah Kanker
Antioksidan dapat membantu menangkal radikal bebas, dengan pola makan sehat dengan menambah asupan minyak ini dapat meningkatkan kadar antioksidan dalam tubuh.