Menariknya lensa ultrawide itu menggunakan sensor yang sama dengan yang digunakan pada kamera utama dan ultrawide vivo X100.
BACA JUGA:
- Spesifikasi Poco F5 dan Harga Terbaru, Dilengkapi dengan LiquidCool Technology 2.0
- Biaya Kepemilikan Suzuki Grand Vitara Hybrid Mulai dari Kisaran Rp21 Ribu per Hari
Untuk dukungan daya, ponsel pintar ini hadir dengan baterai 5.160 mAh dan pengisian daya cepat 120W. iQOO Neo9 Pro juga dilengkapi dengan speaker stereo, NFC, Wi-Fi 7, dan Bluetooth 5.4.
Selanjutnya membahas spesifikasi untuk versi reguler iQOO Neo9. Untuk versi reguler ini pada dasarnya memiliki spesifikasi umum yang kurang lebih sama dengan versi Pro.
Namun untuk versi reguler, chipset yang digunakan ialah Snapdragon 8 Gen 2 yang juga termasuk sebagai chipset kelas atas meski memang bukan generasi terbaru.
Perbedaan lainnya yang ditemukan ialah pada versi Neo9 reguler kamera ultrawide yang digunakan berukuran 8 MP.
Handphone ini menggunakan Bluetooth 5.3, bukan 5.4 dan konfigurasi memori yang berbeda dari kakaknya yang memiliki spesifikasi lebih tinggi.
iQOO Neo9 dan iQOO Neo9 Pro ditawarkan dalam tiga warna yaitu biru, hitam, dan merah-putih.
Lantas berapakah harga handphone iQOO Neo9 dan Neo9 pro?
iQOO Neo9 dengan konfigurasi RAM dan ROM12GB/256GB dijual seharga 2,299 Yuan (Rp5 jutaan), lalu untuk versi 16GB/256 GB 2499 Yuan (Rp5,4 juta), 16GB/512 GB 2799 Yuan (Rp6,1 juta), dan untuk harga tertinggi yaitu 3.199 Yuan (Rp6,9 juta) untuk varian 16GB/1TB.
Sementara itu, iQOO Neo9 Pro hadir dengan harga mulai 2999 Yuan (Rp6,5 juta) untuk RAM/ROM 12GB/256 GB, 3299 Yuan (Rp7,2 juta) untuk 12GB/512 GB, 3599 Yuan (Rp7,8 juta) untuk varian 16GB/512GB, serta 3999 Yuan (Rp8,7 juta) untuk versi tertinggi 16GB/1TB.
Kedua ponsel pintar itu telah dijual secara pre-order di China dengan penjualan dijadwalkan mulai 30 Desember 2023. Belum diketahui apakah ponsel ini akan masuk Indonesia atau tidak.