FIN.CO.ID - Aktor Korea Selatan, Lee Sun Kyun telah meninggal dunia pada Rabu 27 Desember 2023 waktu setempat di Waryong Park, Jongno-gu, Seoul, Korea Selatan.
Berdasarkan laporan polisi, Lee Sun Kyun ditemukan meninggal tak sadarkan diri di dalam mobil.
"Kami mengkonfirmasi bahwa pria yang meninggal dunia itu adalah aktor Lee Sun Kyun," ucap polisi setempat dilansir dari SPOTV .
Berdasarkan laporan, Lee ditemukan di dalam mobilnya, menghirup asam dari briket arang sebelum akhirnya dipindahkan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.
Meskipun demikian, hingga saat ini, petugas kepolisian belum dapat memastikan penyebab pasti kematian aktor berusia 48 tahun ini.
Lee Sun Kyun mulai dikenal dalam film 'Parasite' pada tahun 2019 dan memenangi Piala Oscar Tahun 2020 silam. Berikut ini akan membagikan deretan film Lee Sun Kyun.
BACA JUGA:
- Profil Lee Sun-kyun Aktor Korea Selatan yang Tewas Bunuh Diri di Dalam Mobil
- Aktor Film Parasite, Lee Sun Kyun Meninggal Dunia Diduga Bunuh Diri
Film Lee Sun Kyun
1.Parasite
Aktor Lee Sun Kyun ditemukan meninggal dunia--Imdb
Parasite menjadi film yang banyak disorot oleh publik bahkan sampai meraih memboyon 4 piala oscar.
Film ini mengisahkan Keluarga Ki-taek beranggotakan empat orang pengangguran dengan masa depan suram menanti mereka. Suatu hari Ki-woo anak laki-laki tertua direkomendasikan oleh sahabatnya yang merupakan seorang mahasiswa dari universitas bergengsi agar Ki-woo menjadi guru les yang dibayar mahal dan membuka secercah harapan penghasilan tetap.
Dengan penuh restu serta harapan besar dari keluarga, Ki-woo menuju ke rumah keluarga Park untuk wawancara. Setibanya di rumah Mr. Park pemilik perusahaan IT global, Ki-woo bertemu dengan Yeon-kyo, wanita muda yang cantik di rumah itu. Setelah pertemuan itu, serangkaian kejadian dimulai.
Dalam film Parasite, Lee Sun Kyun berperan menjadi Park Dong Ik yang merupakan sosok ayah dari keluarga Park.
2. Project Silence