BEKASI, FIN.CO.ID - PT Pertamina (Persero) melalui anak usahanya di sektor hulu PT Pertamina EP (PEP) Regional Jawa Subholding Upstream, temukan 2 sumur sumber minyak dan gas (migas) di wilayah Jawa Barat.
Salah satu sumur yang ditemukan hasil eksplorasi Jawa Barat, yaitu Sumur East Pondok Aren (EPN)-001, di wilayah kerja PEP Tambun Fild, Kabupaten Bekasi.
Salah satu warga sekitar sumur Migas, Masdi (53) mengungkapkan, warga merespon baik temuan sumur Migas hasil ekspolarasi PT Pertamina di wilayah Jawa Barat.
"Kalau saya sih gak keganggu, justru malah seneng," ungkap Masdi saat dikutip, Kamis 21 Desember 2023.
BACA JUGA :
- Subholding Gas Pertamina Uji Coba Konversi BBG Gasku Pada 100 Mesin Kapal Nelayan Semarang
- PGN dan PPN Kerjasama Sinergi Marketing Produk, Jaga Keberlangsungan Bisnis Migas Pertamina Group
Adanya temuan sumur migas di Kampung Gubug, Desa Sukawijaya, Kecamatan Tambelang, Kabupaten Bekasi, membuat warga dan keluarganya berharap dapat bekerja di Sumur Migas milik PT pertamina.
"Barangkali nanti kalau bagus kan saudara, atau anak anak kita, bisa kerja di sini kalau perkembangannya bagus," jelasnya.
Sebelum ditemukan sumber Migas baru, lahan tersebut difungsikan sebagai sawah aktif yang digunakan warga sekitar untuk bekerja sehari-hari.
BACA JUGA :
- Harga BBM Pertamina Turun pada 1 Desember 2023, Ini Daftar Harganya
- Daftar Lengkap Pembalap MotoGP 2024, Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio Bela Pertamina Enduro VR46
"Sebelumnya sawah, memang kebetulan garapan saya itu kena pas lubang sumurnya pisan, pas garapan saya tanaman padi. Kalau gak salah hampir 4 hektar lebih itu yang kena, cuma garapan saya setengah hektar," ucapnya.
Bangunan sumur migas sudah ada sekitar 10 bulan lamanya, semenjak pengurukan tanah hingga dilanjut pengeboran sampai saat ini.
Diketahui sebelumnya PT Pertamina (Persero) lewat Subholding Upstream Pertamina, PT Pertamina EP (PEP) regional Jawa, menemukan cadangan minyak hingga 402 barel oil per hari dan gas sebesar 1,09 MMSCFD di Kabupaten Bekasi.
Temuan cadangan migas di wilayah Kabupaten Bekasi tersebut, merupakan hasil eksplorasi yang telah dilakukan perusahaan sepanjang tahun ini.