News . 01/12/2023, 07:20 WIB

Firli Bahuri Diperiksa Hari Ini Sebagai Tersangka, Langsung Ditahan?

“Penahanan itu bagian dari upaya paksa, tergantung dari penyidik punya pendapat apa nanti. Nanti diserahkan ke penyidik, saya biasa terima laporan aja,” terang Karyoto.

Sementara itu, Mantan Wakil Ketua KPK Saut Situmorang turut bersuara soal rencana pemeriksaan Firli Bahuri selaku tersangka kasus pemerasan kepada eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Saut enggan berkomentar soal peluang Firli mangkir pemeriksaan oleh penyidik Polda Metro Jaya di markas Bareskrim Polri, pada Jumat hari ini. 

BACA JUGA:

Hanya saja, ia menilai seharusnya Firli dapat bersikap lebih bijak dan menerima kenyataannya sebagai tersangka.

"Saya pikir dia wise [bijak], dia bisa menerima kenyataan," ujarnya singkat kepada wartawan di markas Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Kamis 30 November 2023.

Saut berada di markas reserse itu untuk dimintai keterangan kembali oleh polisi sebagai ahli terkait kasus dugaan pemerasan bos KPK terhadap SYL. Dalam kasus itu, Polda Metro Jaya telah menetapkan Komisioner nonaktif Komjen Pol (Purn) Firli Bahuri sebagai tersangka. (*) 

© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com