Ekonomi

Gelar Langkah Membumi Festival 2023, Aksi Kolaboratif untuk Ekonomi Hijau di Tanah Air

fin.co.id - 23/11/2023, 08:40 WIB

Blibli Tiket dan Ecoxyztem meresmikan Langkah Membumi Festival melalui seremoni yang didukung oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dan tiket.com pada acara Press Conference Langkah Membumi Festival

(Dari Kiri)_ Adam Gifari, Vice President Director Protelindo Group (iForte), Duardi Prihandiko, SVP Head of Marketing Communications BCA Digital, dan (Kedua dari Kanan) Ketua Umum Yayasan Artha Graha Peduli, dan Naf--LMF for FIN.CO.ID

SVP Corporate Strategy & Investor Relations TBS Energi Utama, Nafi Achmad Sentausa mengungkapkan dukungan perseroan pada acara LMF 2023, "Penting bagi kami, TBS Energi Utama, untuk mendukung inisiatif Langkah Membumi Festival 2023 yang sejalan dengan komitmen ‘Towards a Better Society 2030’ (TBS2030). Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya transisi energi dan bisnis hijau yang berkelanjutan, sebagai dua pilar penting dalam menghadapi tantangan perubahan iklim. Kolaborasi seperti ini memainkan peran kunci dalam menciptakan solusi inovatif yang tidak hanya memajukan industri, tetapi juga meningkatkan kualitas hidup dan menjaga kelestarian lingkungan untuk generasi mendatang."

Adam Gifari, Vice President Director Protelindo Group yang menaungi iForte, perusahaan telekomunikasi dan penyedia layanan internet, yang menghadirkan instalasi seni dalam festival ini mengungkap, 

“iForte, sebagai perusahaan telekomunikasi memiliki komitmen tinggi terhadap keberlangsungan hidup manusia dan kesehatan lingkungan. iForte tidak hanya fokus pada pengembangan solusi telekomunikasi yang inovatif, tetapi juga memprioritaskan dampak positif yang dihasilkan bagi masyarakat dan lingkungan. Instalasi seni bertajuk “Aquifer” yang kami hadirkan akan memberikan pengalaman interaktif untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya ketersediaan air tanah yang layak dan keberlanjutan lingkungan. Kami berharap melalui keterlibatan dalam LMF 2023 dapat mendorong masyarakat untuk lebih peduli dan bertanggung jawab terhadap pengelolaan sumber daya air tanah dalam upaya menjaga keberlanjutan lingkungan kota yang lebih baik di masa depan.” tuturnya

Sebagai ajakan untuk membuat dan mengunggah creative reels berisi pesan untuk lebih mencintai Bumi. Pemenang kompetisi reels ini akan diumumkan pada puncak gelaran LMF 2023 pada 25 November mendatang.

Langkah Membumi Festival ini merupakan hasil sinergi dan kolaborasi melibatkan sejumlah mitra strategis, meliputi Djarum Foundation, GIZ Indonesia, Bappenas, TBS Energi Utama, Paloma Sjahrir Foundation, Pegadaian, iForte, Blu by BCA Digital, Bank DBS Indonesia, Primaya Hospital, Polytron, Astra BMW, Artha Graha Peduli, dan Neta. Sementara itu, sejumlah ecopreneur yang berpartisipasi, di antaranya Waste4Change, Demibumi, CarbonEthics, YAGI Natural, PALA Nusantara, Dulang, Fairatmos, Surplus, Ravelware, Allas, dan Alner. 

Yuk, tunjukkan aksi nyata kepedulian terhadap pelestarian Bumi lewat rangkaian acara seru di Langkah Membumi Festival 2023! Registrasi partisipasimu sekarang dan cari tahu info selengkapnya di langkahmembumi.com.

Ari Nur Cahyo
Penulis
-->