FIN.CO.ID - Ahyeon secara resmi telah keluar atau hengkang dari girl grup BABYMONSTER beberapa hari jelang debut.
YG Entertaiment yang menaungi grup tersebut meyampaikan, Ahyeon hengkang dari Babymonster dengan alasan kesehatan.
Girl grup BABYMONSTER akan debut sebagai grup dengan hanya beranggotakan enam orang.
“BABYMONSTER akan debut sebagai grup beranggotakan enam orang dengan Ruka, Pharita, Asa, Haram, Rora, dan Chiquita," tutur YG Entertainment, dikutip dari Soompi, Rabu, 15 November 2023.
BACA JUGA: Daftar Lengkap Pemenang Piala Citra Festival Film Indonesia 2023
BACA JUGA:Konser Coldplay di Jakarta Digeruduk Pendemo, Terancam Batal?
"Setelah berdiskusi dengan hati-hati, diputuskan bahwa Ahyeon, yang bersiap bersama [dengan BABYMONSTER], akan fokus pada istirahat untuk sementara waktu karena alasan kesehatan," sambung YG Entertainment.
YG Entertainment menuturkan bahwa pihaknya merasa sedih tidak dapat memperkenalkan Ahyeon sebagai anggota BABYMONSTER.
Namun, pihak YG Entertainment mendukung agar Ahyeon dapat segera pulih dan kembali dalam keadaan sehat.
"Meskipun kami sedih tidak dapat memperkenalkan Ahyeon sebagai anggota BABYMONSTER, kami membuat keputusan ini demi kesehatan artis. Kami akan memberikan dukungan penuh agar Ahyeon dapat pulih sepenuhnya dan kembali dalam keadaan sehat," pernyataan YG Entertainment.
BACA JUGA: Rahmania Astrini akan Tampil di Acara Pembukaan Konser Coldplay, Begini Profil Singkatnya
Ahyeon BABYMONSTER menjadi salah satu anggota grup tersebut yang kerap dibilang mirip dengan Jennie BLACKPINK.
YG Entertainment sendiri telah memperkenalkan Ahyeon sebagai trainee dengan banyak talenta pada Februari lalu.
BABYMONSTER sendiri merupakan sebuah girl grup pertama YG Entertaiment dalam 7 tahun sejak BLACKPINK melakukan debut.