fin.co.id - Berikut ini ide kalimat promosi yang menarik yang bisa membuat jualan semakin laris sehingga bisa untung besar.
Membuka usaha untuk mendapatkan penghasilan bisa memberikan keuntungan yang besar dengan tetap memperhatikan cara promosi agar proses bisnis tetap berjalan.
Salah satu usaha yang sedang digemari saat ini adalah usaha bisnis online. Bisnis online ini juga didukung dengan adanya e-commerce ataupun marketplace online.
Memiliki dan menjalankan bisnis online akan lebih hemat karena tidak harus membayar atau mengeluarkan uang untuk menyewa tempat jualan seperti toko atau warung.
BACA JUGA:
- Cara Mudah Berjualan di Lazada, Auto Cuan
- Tips dan Trik Jualan Online di WhatsApp, Tanpa Jarak dengan Pelanggan!
Namun menjalankan usaha tidaklah sesuatu yang mudah karena harus mencari pelanggan. Oleh karena itu penjual harus membuat kalimat promosi yang menarik.
Kalimat atau kata-kata promosi yang menarik akan mencuri perhatian pelanggan untuk membeli produk dan juga bisa menaikkan branding dari sebuah produk.
Berikut ini adalah kumpulan kata-kata promosi yang menarik dan bisa dipakai untuk promosi produk maupun bisnis:
1. Gunakan diksi atau pemilihan kata yang jelas
Contoh:
"Produk ini adalah produk sepatu yang memiliki design menarik dan bahan yang berkualitas"
"Beli dua produk dari toko ini dan dapatkan voucher diskon yang berlaku pada tanggal 1-14 April"
BACA JUGA:
- Ibu Rumah Tangga Merapat! Ini Ide Usaha Rumahan Paling Mudah
- Ide Usaha dengan Modal Kecil yang Bisa Untung Jutaan, Patut Dicoba!
"DISKON! Nikmati promo special Lebaran dengan diskon besar-besaran"
2. Berikan keunggulan dari produk
"Celana ini memiliki bahan yang premium dan tidak mudah luntur"
"Baju dari toko kami memiliki harga yang murah namun kualitas yang tidak murahan!"