News . 26/09/2023, 20:51 WIB
Borneo FC - Borneo FC meraoh kemenangan atas PSM Makassar, meski diakui pelatih Pieter Huistra para pemain sempat grogi.
Borneo FC baru saja mengalahkan PSM Makassar pada pekan ke-13 Liga 1 2023/2024 dengan skor 1-0 di Stadion Segiri, Samarinda, Senin 25 September 2023.
Gol satu-satunya dicetak oleh Leo Lelis melalui eksekusi penalti pada menit 82.
Sejak menit awal kedua tim bermain saling menyerang, keagresifan Borneo FC mampu diladeni dengan pressing tinggi PSM.
Meskipun begitu, pelatih Borneo FC Pieter Huistra mengaku di babak pertama pemain sempat grogi dan membuat kesalahan.
“Setelah 30 menit, kami melihat pertandingan mulai berubah dan kami bermain dominan, dan babak kedua kami tampil baik dan pantas memenangkan pertandingan,” ujar Husitra.
BACA JUGA:Jaga Tren Kemenangan Persija Jakarta, Thomas Doll Fokus Raih Kemenangan Saat Menjamu Borneo FC
Pelatih asal Belanda itu berhasil menyusul komposisi pemain yang pas dan tepat untuk Pesut Etam di dua laga terakhir.
"Sebagai pelatih, saya mempunyai pengalaman untuk mengetahui bahwa kami harus memberikan kepercayaan diri kepada pelatih," tuturnya.
"Kami harus membiarkan mereka bermain dan membuat kesalahan. Ini tugas saya, membangun tim,” ucapnya.
Pada laga selanjutnya, Borneo FC akan berhadapan dengan Madura United yang berada di puncak klasemen Liga 1.
"Kami ingin menang. Pertandingan melawan PSM ini akan menjadi evaluasi kembali bagi pemain saya,” tandasnya.
Dengan kemenangan ini, Borneo FC berada di posisi ke-2 dengan perolehan 25 poin, selisih dua poin dari Madura United.
Sedangkan PSM belum beranjak dari papan tengah, yakni berada di posisi ke-9 dengan perolehan 18 poin.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com