News . 19/09/2023, 16:02 WIB

Isu Capres Tampar dan Cekik Wamen, Dimana Wamentan Harvick Hasnul Qolbi Saat Ini?

Penulis : Admin
Editor : Admin

Hal senada juga disampaikan Prabowo Subianto. Dia juga menegaskan dirinya tidak pernah bertemu dengan Wamentan Harvick Hasnul Qolbi.

"Saya aja nggak pernah ketemu sama wamennya. Ketemunya selalu sama menterinya," ujar Prabowo saat mendampingi Jokowi di PT Pindad, Selasa, 19 September 2023.   

BACA JUGA:

Jokowi yang berdiri di samping Prabowo sambil tersenyum menyebut saat ini Prabowo sudah sabar. "Pak Prabowo sekarang sabar kok," imbuh Jokowi. 

Seperti diberitakan, seorang influencer yang juga Direktur Seword Media Utama, Alifurrahman Asyari menyebut ada seorang capres yang juga menteri diduga menampar dan mencekik wakil menteri (wamen) di ruang rapat kabinet. 

Hal itu diungkapkan Alifurrahman melalui channel YouTube SewordTV. Kabar itu, menurutnya telah beredar di Grup WhatsApp. 

Selain itu, Alifurrahman mengaku juga mendapat informasi terkait isu capres tampar dan cekik wamen cukup valid dari orang dalam istana. 

Dalam videonya, Alifurrahman mengatakan tindakan capres menampar dan mencekik wamen itu diketahui oleh beberapa Menteri yang pada saat itu ikut hadir. Para menteri itu juga melerai aksi tersebut. 

Meski tidak menyebut nama capres, namun tuduhannya menyasar ke Prabowo Subianto. Sebab capres yang saat ini menjabat sebagai menteri adalah Prabowo Subianto.

Kabarnya, capres yang diduga Prabowo Subianto tersebut marah lantaran program food estate yang dijalankan dan dianggap gagal.  

Program itu merupakan pekerjaan bersama dengan beberapa kementerian. Termasuk kementan. 

Sosok Wamen yang ditampar dan dicekik itu diduga adalah Wamentan Harvick Hasnul Qolbi. 

Pihak dari Prabowo Subianto juga telah memberikan bantahan melalui juru bicaranya Dahnil Anzar Simanjuntak. Dia menegaskan diisu tersebut adalah hoaks alias tidak benar. 

BACA JUGA:

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com