Teknologi

Daftar 10 HP Xiaomi Terbaru yang Cocok untuk Main Game dan Fotografi

fin.co.id - 03/09/2023, 21:19 WIB

Harga Terbaru Xiaomi Redmi Note 11

Produk smartphone POCO X5 5G.-mi.co.id-

Bahkan, HP yang beratnya 181 gram ini masih punya audio jack 3,55 mm. Sebuah colokan yang masih sangat diperlukan oleh banyak orang. Sertifikasi IP53, speaker stereo, dan charger dalam paket penjualan, tersedia pada HP yang enak digenggam ini.

Kekurangan POCO F5 adalah update software yang belum sepanjang brand lain. POCO cuma menawarkan 2 kali upgrade Android dengan 3 tahun pembaruan sistem keamanan. 

BACA JUGA:

HP ini juga belum ada fitur penstabilan video saat merekam dengan kamera depan di resolusi 1080p 60 fps. 

HP POCO F5 cocok bagi gamers yang juga mementingkan estetika dan ergonomika.

4. HP Redmi Note 12 Pro

Redmi Note 12 Pro versi 4G ini dirilis secara resmi di Indonesia pada 31 Mei 2023. HP ini sejatinya merupakan daur ulang dari Redmi Note 10 Pro rilisan 2021. 

Meski begitu, spesifikasinya masih cukup meyakinkan jika melihat kompetitor-kompetitor lain di kelas harga yang sama.

Redmi Note 12 Pro membawa banyak keunggulan yang menarik. Misalnya, varian warna yang anak muda banget, kemampuan perekaman video di resolusi 4K 30 fps, hingga punya kamera ultrawide.

Xiaomi Redmi Note 12 Pro Max-Istimewa-

Beberapa penguji mengapresiasi kualitas foto dan rekaman video HP ini, sekalipun di kondisi low light. Banyak yang sepakat bahwa ISP yang bagus dari SoC Snapdragon 732G memiliki peran yang besar, selain karena sensor yang bagus.

Di sisi performa, SoC tersebut membuat Redmi Note 12 Pro masih lincah untuk menangani tugas-tugas harian, dan dapat jalankan game berat dengan lancar. 

BACA JUGA:

Aspek lain di HP ini seperti daya tahan baterai, konfigurasi memori, dukungan pengisian cepat, tak ada masalah. Paket penjualannya pun masih disertai softcase dan charger 67 Watt.

HP ini memiliki masalah di software-nya. Untuk sebuah HP yang dirilis pada 2023, Redmi Note 12 Pro 4G terlihat jadul dari segi software. Redmi menjanjikan update software selama 2 tahun. 

Admin
Penulis
-->