Jika sebelumnya, banyak yang ragu dengan kemampuan kendaraan listrik dalam menembus medan, kehadiran Cervo menjawab keraguan tersebut.
Meski berbodi besar, kendaraan ini lincah dan mempunyai tenaga handal. Baik di medan berat maupun jalan perkotaan, Cervo mampu melaju dengan kencang dan stabil.
Sebagai support tenaga, setiap unit sudah dibekali dengan baterai berkapasitas besar sehingga pengendara tidak perlu takut kehabisan daya.
Ada dua jenis Alva Cervo yang dipasarkan. Pertama, dengan satu baterai yang dijual seharga Rp 37 juta dan yang kedua menggunakan dua baterai sekaligus dijual seharga Rp 42 juta.
BACA JUGA:
- OMODA 5 Ekspor 70.000 Unit Lebih Semester Satu 2023, Ternyata Harganya Segini
- Layak Dimiliki! Suzuki Ertiga Hybrid, Spek Hampir Sama Dengan Innova Zenix Tapi Harga Jauh Lebih Murah
2. Alva Cervo aman untuk medan banjir
Kehandalan kendaraan ramah lingkungan ini juga semakin terpercaya karena mampu menembus genangan dengan tetap tenang. Ini yang menjadikanya cocok untuk dikendarai di wilayah yang rawan banjir.
Teknologi yang diusung oleh kendaraan seri terbaru ini mempunyai banyak perbaikan dari seri yang sebelumnya sudah dipasarkan.
Salah satunya adalah penempatan penggerak yang berada di tengah antara roda belakang sehingga memberikan efek gravitasi yang lebih baik.
Ini juga membuat laju kendaraan lebih lincah namun tetap tenang. Sistem transmisi dua langkah dari dinamo ke roda belakang menjadikannya terasa halus.
Dinamo ini terletak di bagian tengah motor dan dilengkapi segel pengaman sehingga tidak mudah terkena air. Karena itu, kendaraan tetap dapat melaju tanpa gangguan ketika melewati genangan hingga 50 cm.
3. Konektivitas Alva Cervo
Konektivitas Alva Cervo-Istimewa-
Berbagai jenis entertainment tidak hanya bisa dinikmati oleh pengendara kendaraan roda empat saja, namun juga bagi pemilik motor listrik.
Konektivitas melalui layar sentuh yang ada di dashboard menjadikan pengendara bisa mengakses semua fitur dengan mudah selama berkendara.
Untuk memastikan rute yang dilalui, bisa membuka GPS yang real time, begitu juga jika ingin mengetahui kondisi keramaian jalan, semua tersaji dengan mudah.
Pengendara juga bisa mengakses musik dari smartphone melalui Bluetooth yang tersedia. Kendaraan ini juga mempunyai fitur untuk pengisian daya smartphone yang digunakan selama dalam perjalanan.