BACA JUGA:
- Link Unduh GB WhatsApp Pro v20.50 Mei 2023 Ruang Penyimpanan Hanya 50 MB Saja! Banyak Fitur Update
- Download WA GB WhatsApp Pro V20.50 Update Mei 2023, WA GB Paling Diburu dengan Segudang Fitur Canggih
"Hal yang terbesar, yang saya dapat di sini tuh lebih fokus ke teknik ya, teknik-teknik dasar, mempertajam teknik," terang Ronal.
"Kendala terbesar saya di dalam berlatih kita kurang nyambung karena kita belum menguasai bahasa Inggris," sambungnya.
Kendati demikian, sosok yang berpangkat Pratu dari Yonarhanud 1/PBC/1 Kostrad ini bilang latihan di San Diego banyak mendulang manfaat.
"Kalau di sini kita berlatih sama champion-champion dari beberapa negara dan kita mendapatkan ilmu-ilmu baru dari rekan kita yang atlet-atlet dari beberapa negara tersebut," tutur Ronal.
BACA JUGA:
- Harga Terbaru dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 12 Pro 5G Indonesia per Mei 2023 8GB+256GB, Ternyata..
- Spesifikasi Lengkap Xiaomi Redmi Note 12 Turbo dan Segini Perkiraan Harga Jualnya, Ada Edisi Harry Potter!
Terakhir Ronal Siahaan menyampaikan alasan kuat mengikuti Road to UFC yang diselenggarakan di Shanghai, China akhir pekan ini.
"Saya ikut ke Road to UFC, saya merasa bangga, saya bisa mengikuti jejak rekan kita, Jeka, dimana Jeka juga telah membuka peluang untuk atlet indonesia bisa sampai ke sini," tegas Ronal.
"Saya ingin menjadi contoh untuk generasi atlet indonesia nanti, bahwasanya atlet indonesia bisa bersaing di kancah internasional," pungkasnya.
Petarung Indonesia Ronal Siahaan saat memenangkan pertarungan di One Pride MMA.-Instagram/@ronalsiahaan_-
Ronal Siahaan sejauh ini sudah mengoleksi tujuh kemenangan beruntun sepanjang karier MMA profesional bersama promotor Indonesia, One Pride MMA.
Sedangkan Rei Tsuruya sudah mengumpulkan enam kemenangan beruntun dalam karier MMA profesional bersama promotor Deep Impact dan Pancrase.