Regional

Kades Meninggal Dunia saat Asyik Nyanyi Bareng Biduan, Polisi Beberkan Penyebabnya

fin.co.id - 23/05/2023, 10:45 WIB

Viral Kepala Desa di Jember meninggal dunai usai nyanyi bareng biduan

Kades Meninggal Dunia saat Asyik Nyanyi Bareng Biduan, Polisi Beberkan Penyebabnya - Polisi beberkan penyebab kepala desa di Jember meninggal dunia usai nyanyi bareng biduan.

Jagat media sosial dihebohkan dengan seorang Kepala desa terjatuh saat asyik menyanyi bareng biduan di atas panggung.

Video kades terjatuh saat nyanyi bareng biduan menjadi pembahasan warga netizen di media sosial.

Video yang diunggah @andreli48, terlihat biduan memakai gaun merah nyanyi bareng dengan kades yang memakai baju batik.

Asyik nyanyi bersama, tiba-tiba pak kades terjatuh dari atas panggung hingga membuat penonton teriak histeris.

Melalui unggahan ini menyatakan jika peristiwa ini terjadi di Kabupaten Jember dan seorang Kepala desa dinyatakan meninggal dunia.

"Inna innalillahi wainnailaihi rojiun. Detik2 kepala desa ambulu, Jember terjatuh kemudian meninggal dunia," tulis dari unggahan tersebut pada Selasa, 23 Mei 2023.

BACA JUGA: Viral Kades Meninggal Dunia Saat Bernyanyi dengan Biduan di Pentas Dangdut

BACA JUGA: Heboh! Kendaraan Terjebak Macet Karena Sopir Truk Jajan Siomai

Kapolsek Ambulu, AKP Suhartanto membenarkan kejadian tersebut.

Peristiwa tragis itu dialami oleh Mulyono, Kepala Desa Ambulu, Kecamatan Ambulu yang sontak membuat geger warga.

Suhartanto menceritakan jika Mulyono langsung dilarikan ke rumah sakit. Walaupun telah diupayakan bantuan medis, namun nyawanya tidak tertolong.

"Menunggu jenazah dipulangkan dari rumah sakit. Mungkin di rumah sakit masih butuh waktu melengkapi administrasi," ujarnya, Senin, 22 Mei 2023.

BACA JUGA: Video Wanita Bercadar di Ciwidey Ternyata Direkam untuk Dijual Rp100 ribu

BACA JUGA: Emak-Emak Pamer Uang Arisan Rp2,5 Miliar, Dirjen Pajak Bereaksi!

Admin
Penulis
-->