ChatGPT Versi iOS - Kabar gembira bagi kalian pengguna perangkat iPhone atau iPad. Kalian saat ini sudah bisa mendownload dan menginstall aplikasi ChatGPT pada perangkat kalian.
Ya, ChatGPT versi iOS kini sudah bisa kalian dapatkan melalui APP Store. Aplikasi yang dikembangkan oleh OpenAI itu kini sudah bisa digunakan pada iPhone dan iPad.
“Hari ini, kami meluncurkan aplikasi ChatGPT untuk iOS. Aplikasi ChatGPT gratis untuk digunakan dan menyinkronkan riwayat Anda di seluruh perangkat,” tulis OpenAI melalui situsnya pada Rabu, 18 Mei 2023 lalu.
Namun jangan terburu-buru ya gaes, sebab berdasarkan keterangan OpenAI, aplikasi ini baru akan diluncurkan di Amerika Serikat.
BACA JUGA:
- Pengumuman untuk Para Pemburu Cuan! Pakai Aplikasi Penghasil Saldo DANA Berikut Ini, Dapat Rp 180 Ribu Gratis
- Link WA GB WhatsApp Apk Terbaru, Gratis dan Anti Banned! Download dan Dapatkan Fitur-fitur Canggih
Setelah Amerika Serikat, ChatGPT versi iOS kemudian akan dirilis di beberapa negara, jadi kalian yang di Indonesia harap bersabar ya!
Harapannya, ChatGPT untuk iOS ini dapat menjadi alat berguna yang bisa memberdayakan semua orang dan mudah diakses.
OpenAI juga memberikan pesan singkat bahwa mereka akan segera menghadirkan ChatGPT versi Android.
Awalnya, ChatGPT adalah bagian dari eksperimen dari OpenAI. Tak disangka aplikasi ini disambut baik oleh konsumennya.
BACA JUGA:
- Bongkar Isi WhatsApp Pasangan dengan Social Spy WhatsApp, Gampang dan Tanpa Ketahuan!
- HRD Perusahaan Wajib Tahu! Begini Cara Daftar SIPP BPJS Ketenagakerjaan, Dilakukan Secara Online
Kemudian pada bulan Februari, OpenAI pun meluncurkan ChatGPT versi premium, ChatGPT Plus.
Aplikasi versi premium ini memungkinkan pelanggan mendapat akses prioritas dan jawaban dari model bahasa paling terkini, GPT-4.
ChatGPT diprediksi akan menarik beberapa pengguna dari Microsoft yang sudah menggunakan akses ke chatbot untuk memikat orang ke Bing dan Edge.
Dengan adanya ChatGPT, diharapkan dapat menghentikan orang-orang yang mendaftar spam dan aplikasi palsu agar beralih mengakses chatbot di ponsel.
BACA JUGA: