Memanfaatkan sepakan jauh dari Rizki Ridho, Ramadhan Sananta pun harus duel udara dengan pemain bertahan Thailand.
Namun sontekan Sananta berhasil menjebol gawang Thailand.
Hingga babak pertama berakhir, Indonesia unggul 2-0 atas Thailand.
Pemain Timnas Indonesia U-22 Ramadhan Sananta-@pssi-Twitter
Babak Kedua
Jalannya babak kedua, Indonesia dipaksa harus bermain bertahan atas gempuran dari pasukan Thailand.
Namun kokohnya pertahanan Rizki Ridho dan Komang membuat Thailand sulit memasuki wilayah gawang Timnas Indonesia.
Menit ke-54, Timnas Indonesia melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Irfan Jauhari yang gantikan Ramadhan Sananta akibat cedera.
Petaka bagi Timnas Indonesia, Thailand berhasil menciptakan gol pada menit ke-62.
Memanfaatkan sepakan pojok, Anan berhasil menyudul bola hingga menjebo gawang Indonesia yang dijaga oleh Ernando Ari. SKor menjadi 2-1.
Usai mencetak gol, Thailand tak berhenti untuk meneror gawang Timnas Indonesia. Pasukan garuda muda hanya bisa memanfaatkan serangan balik.
Menit ke-80 Timnas Indonesia kembali mengancam ke gawang Thailand. Marselino Ferdinan yang ditunjuk sebagai eksekutor tendangan bebas, namun tendangannya masih bisa digagalkan oleh kiper Thailand.
Pasukan Thailand pun terus memberikan serangan demi serangan untuk bisa menjebol gawang.
Timnas Indonesia berhasil menebar ancaman ke gawang Thailand melalui serangan balik. Namun sepakan Witan Sulaeman masih bisa digagalkan oleh kiper Thailand.
Timnas Indonesia yang digempur habis-habisan harus kejebolan dimenit akhir oleh gol telat Yotsakon.