Begini Nasib 6.943 Calon Jemaah Haji Reguler yang Belum Lunasi Bipih

fin.co.id - 12/05/2023, 21:18 WIB

Begini Nasib 6.943 Calon Jemaah Haji Reguler yang Belum Lunasi Bipih

Ilustrasi kuota haji Indonesia bertambah 8.000 jemaah

BACA JUGA: Pelunasan Biaya Haji 1444 H Diperpanjang Sampai 12 Mei 2023, Ada 14.356 yang Belum Lunas

Secara prosentase, Bangka Belitung menempati posisi pertama terbanyak calon haji yang sudah melunasi. Dari 999 calon haji, yang sudah melunasi sebanyak 963 orang (96,5 persen).

Menyusul di urutan berikutnya, Papua Barat 95,7 persen (650 dari 679 calon haji), Sulawesi Barat 95,3 persen (1.300 dari 1.363), Maluku Utara 95 persen (963 dari 1.013), dan Sulawesi Selatan 95 persen (6.495 dari 6.826).

Untuk Provinsi Jawa Barat, tercatat ada 32.724 orang yang melunasi (90 persen dari 36.361). Kemudian 26.093 calon haji asal Jawa Tengah juga sudah melunasi (91,5 persen dari 28.494).

Di Jawa Timur dari 33.035 orang, sudah melunasi 28.319 orang (85,7 persen). Sementara untuk Banten, ada 8.162 orang yang sudah melunasi (91,8 persen dari 8.884).

Admin
Penulis