7 Tiang Listrik Roboh Usai Banten Dilanda Hujan dan Angin Kencang

fin.co.id - 01/04/2023, 15:03 WIB

7 Tiang Listrik Roboh Usai Banten Dilanda Hujan dan Angin Kencang

Petugas Saat Mengevakusi Tiang Listrik di Jalan Raya Anyer Yang Roboh

Banten Dilanda Hujan dan Angin Kencang-  Hujan dan angin kencang yang melanda wilayah Banten membuat tujuh unit tiang listrik di daerah Anyer, Kabupaten Serang, Roboh, pada Sabtu 1 April 2023.

Saat dikonfirmasi FIN, Kapolsek Anyer AKP Sudibyo Wardoyo membenarkan kejadian tersebut. Kata dia, ketujuh tiang listrik tersebut roboh pada Sabtu (01/04) sekitar pukul 05.30 WIB.

Tiang listrik yang roboh berada di sepanjang jalan Raya Anyer tepatnya di depan Hotel Regal Raya sampai dengan Hotel Anyer Cotagge.

"Ya benar, 7 tiang listrik roboh mulai dari Desa Tambang Ayam sampai desa Cikoneng, Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, akibat hujan dan angin kecang," ujar Sudibyo.

BACA JUGA: Gerak Cepat PLN Pulihkan Kelistrikan Pekanbaru Akibat Terjangan Hujan Badai

BACA JUGA:Heboh Soal Badai Dahsyat Terjang Jabodetabek, PKS 'Sentil' BRIN: Jangan Bikin Resah Masyarakat!

Adapun tiang listrik yang roboh tersebut, lanjutnya, sebanyak tujuh unit mulai dari Hotel Regal Raya Anyer sampai dengan Hotel Anyer Cottage berjarak sekitar 500 meter.

Kata dia, kejadian tersebut mengakibatkan aliran listrik dari wilayah Desa Cikoneng-Desa Tambang Ayam dan Desa Bandulu di wilayah Kecamatan Anyer padam.

Selain itu, tiang listrik yang roboh juga sempat membuat arus lalu lintas menjadi macet.

"Tapi Alhamdulilah pukul 11.00 WIB tiang dan kabel PLN bisa dipinggirkan dan arus Lalin kembali lancar," terang Sudibyo.

BACA JUGA: Hujan Deras, Tiga Wilayah di Kabupaten Tangerang Terendam Banjir

BACA JUGA:Dihujani Uang Mainan Saat Beri Sambutan di Rapat Paripurna DPRD Kota Bekasi, Begini Respon Tri Adhianto

Saat ini Polsek Anyer Polres Cilegon Polda Banten terus melakukan pengaturan arus lalulintas dan perbaikan 7 tiang listrik.

Serta penanganan aliran listrik oleh petugas PLN Anyer.

"Kami menghimbau kepada pengguna jalan yang akan menuju Cilegon-Anyer atau sebaliknya mohon berhati-hati karena faktor cuaca tidak menentu," tutup Sudibyo.

Admin
Penulis