Sepakbola

Tangisan Garuda Muda Pecah Usai FIFA Membatalkan Piala Dunia U-20 Indonesia

fin.co.id - 30/03/2023, 09:15 WIB

PemainTimnas Indonesia U-20 menangis usai batal Piala Dunia U-20

Tangisan Garuda Muda Pecah Usai FIFA Membatalkan Piala Dunia U-20 Indonesia - Para pemain Timnas Indonesia U-20 atau Garuda Muda menangis usai FIFA membatalkan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Keputusan FIFA mencabut Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 pada Rabu, 29 Maret 2023.

Asisten pelatih Timnas Indonesia Nova Arianto bersama tim official dan pemain mengadakan pertemuan di lobi hotel di kawasan Senayan, untuk membahas soal keputusan FIFA.

Mewakili Shin Tae-yong yang berhalang hadir,  Nova Arianto menyampaikan kepada garuda muda jika status Indonesia saat ini batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. 

BACA JUGA: Siap-siap! FIFA akan Jatuhkan Sanski ke PSSI

Mendengar hal ini, membuat para pemain Timnas Indonesia U-20 mengekspresikan kekecewaanya dengan menundukan kepala ke bawah. Selain itu ada beberapa garuda muda yang menangis.

Nova Arianto yang menahan tangisannya mencoba mengutarakan penyampaiannya mengenai Indonesia yang gagal menjadi tuan rumah.

"Saya bersama para asisten pelatih mulai dari tahun 2020, hari ini kita merasakan untuk kedua kalinya tidak bisa tampil di Piala dunia," ucap Nova dikutip fin.co.id dari channel Youtube PSSI pada Kamis, 30 Maret 2023.

"Mungkin saya bukan sebagai pemain, saya cuma sayangkan kesempatan yang seharusnya kalian dapat. Kesempatan yang harusnya kalian dapat tapi itu hilang," katanya menambahkan.

Nova Arianto hanya bisa berharap jika Timnas Indonesia tidak terkena sanksi yang terlalu berat usai pembatalan jadi tuan rumah Piala Dunia.

"Sekarang hanya bisa berharap semoga tidak ada sanksi yang menberatkan sepak bola Indonesia karena hidup terus berjalan dan sepak bola Indonesia harus terus berkembang ke arah yang lebih baik," tulis Nova melalui akun Instagram pribadinya.

BACA JUGA: PKS Tolak Timnas Israel Berujung FIFA Batalkan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

FIFA Batalkan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

Sebelumnya terkait dengan pertemuan yang berlangsung hari ini antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir, terkait dengan apa yang terjadi saat ini, FIFA telah memutuskan untuk mencoret Indonesia sebagai tuan rumah untuk Piala Dunia U-20 2023.

Penunjukkan tuan rumah baru akan diumumkan sesegera mungkin, mengingat kompetisi yang ada masih sesuai dengan jadwal.

Admin
Penulis
-->