Tangerang . 13/02/2023, 14:46 WIB
Maraknya Aksi Tawuran Pelajar di Kabupaten Tangerang, Kapolres: Pilihannya Jadi Korban atau Masuk Penjara - Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sigit Dany Setiyono mengingatkan siswa untuk menjauhi tawuran.
Hal itu disampaikan Sigit saat menyambangi SMK Citra Nusantara, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Senin 13 Februari 2023.
Diketahui, menurut data kepolisian setempat pelaku tawuran pelajar di Kabupaten Tangerang didominasi oleh para siswa SMK.
"Biasanya tindak pidana yang dilakukan oleh pelajar yaitu tawuran, narkoba, dan lain-lain," ujar Sigit.
BACA JUGA: Video Viral Aksi Tawuran di Cipadu, 7 Remaja Diamankan Polsek Ciledug
BACA JUGA:Hakim Nyatakan Ferdy Sambo Ikut Tembak Brigadir J
"Oleh karena itu, dalam kesempatan ini, kepada adik-adik disampaikan untuk menjauhi tawuran. Jangan sampai adik-adik terlibat tawuran," imbuhnya.
Dikatakan Sigit, aksi tawuran akan sangat merugikan siswa.
Sebab, hanya ada 2 kemungkinan bila terlibat tawuran, yakni menjadi korban luka atau bahkan meninggal, dan juga masuk penjara.
"Dua-duanya tidak ada yang menyenangkan dan pasti hanya akan membuat orang tua adik-adik menderita," ucapnya.
BACA JUGA: Diamankan Hendak Tawuran, 4 Remaja di Pinang Kota Tangerang Diserahkan ke Orang Tuanya
BACA JUGA:MinyaKita Dijual Bareng Produk Lain, KPPU Temukan Banyak Kecurangan Penjualan Minyak Goreng Murah
Sigit pun meminta kepada para siswa agar menghindar apabila diajak tawuran. Sigit juga mengingatkan agar tidak terpancing ajakan ataupun tantangan tawuran.
Sigit menegaskan, tawuran hanyalah untuk orang yang berjiwa pengecut dan pecundang.
"Jangan merasa sok jagoan," imbuhnya.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com