Tangerang . 09/02/2023, 13:15 WIB

Pray For Turkey, Berikut Cara Lindungi Diri Saat Terjadi Gempa Bumi Resmi dari BPBD Tangerang

Penulis : Admin
Editor : Admin

BACA JUGA:Tata Cara Berpakaian Ihram dan Doa-Doa Saat Ibadah Haji dan Umroh

Beberapa langkah antisipasi tersebut, meliputi:

1. Mengenali lingkungan sekitar, baik rumah atau lokasi kerja. Hal ini diperlukan agar masyarakat mengetahui jalan evakuasi saat gempa bumi terjadi.

2. Mengevaluasi dan merenovasi struktur bangunan. Hal ini diperlukan untuk menciptakan lingkungan hidup yang tahan bencana dan memprioritaskan keamanan.

3. Menata letak benda-benda di sekitar dengan pertimbangan seaman mungkin. Terutama, menghindari benda-benda berat di posisi atas.

4. Menyediakan alat-alat darurat yang diperlukan, seperti P3K, dsb.

BACA JUGA: Update Korban Tewas Gempa Turki dan Suriah Capai 3000 Orang

BACA JUGA:Biaya Haji 2023 Rp69 Juta, Jokowi: Belum Final Sudah Ramai

Tidak hanya itu, terdapat juga langkah-langkah responsif yang harus diketahui masyarakat ketika gempa bumi terjadi.

Beberapa langkah responsif tersebut, meliputi:

1. Berlindung di bawah meja. Hal ini diperlukan untuk menghindari tubuh terkena benda-benda yang berjatuhan.

2. Melindungi kepala dengan beberapa alat. Hal ini bisa dilakukan dengan beberapa alat, seperti helm, bantal, papan, atau kedua tangan dengan posisi terlungkup.

3. Menjauhi gedung dan tiang, atau keluar gedung jika memungkinkan.

4. Berhenti jika berada di dalam kendaraan.

Selain itu, masyarakat juga dihimbau untuk aktif berpartisipasi memberikan informasi untuk menghadapi gempa bumi.

" Terkait kontak pelayanan yang bisa dihubungi, masyarakat diperkenankan memberikan laporan pada aplikasi LAKSA, menelpon darurat ke 112, serta BPBD Kota Tangerang di 021-5582144 yang dibuka selama 24 jam penuh," pungkasnya.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com