Akan Didaftarkan ke UNESCO, Golok Banten Bakal Selalu Ditampilkan di Berbagai Even Kebudayaan

fin.co.id - 31/01/2023, 19:01 WIB

Akan Didaftarkan ke UNESCO, Golok Banten Bakal Selalu Ditampilkan di Berbagai Even Kebudayaan

Pertunjukan Seni Bela Diri Menggunakan Golok Banten di Mapolda Banten (dok Polda Banten)

Diketahui, Golok Banten akan didaftarkan ke United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization atau UNESCO sebagai warisan budaya dunia.

Saat ini rencana pendaftaran Golok Banten sebagai warisan dunia ke UNESCO itu tengah dibahas oleh jajaran Polda Banten.

BACA JUGA: Pekan Keempat Maret Jadi Awal Ramadan 2023, Ini Doa dan Niat Puasa Wajib Bulan Ramadan

BACA JUGA:Biaya Haji 2023 Rp69 Juta Seharusnya Rp98 Juta, Kemenag: Sisanya Dibayar BPKH

Dirtahti Polda Banten AKBP Agus Rasyid belum lama ini mengungkapkan, bahwa Golok Banten sudah lama menjadi sebuah karya seni asli Indonesia.

Sampai hari ini, lanjutnya, segenap jajaran Polda Banten didampingi pelestari Golok Banten terus berjuang untuk mendaftarkan Golok Banten agar dapat diakui di mata dunia.

Keindahan Golok Banten dapat dilihat dari bagian gagang dan sarungnya. Ada kesan unik dan bersejarah ketika melihat sarung dan gagang golok," kata Agus. 

"Hantaman godam melumat besi baja untuk membuat bilah golok dan keterampilan pengukir membuat sarung dan gagang golok telah menghasilkan benda bernilai tinggi," katanya.

 

Admin
Penulis