Sepakbola . 29/01/2023, 00:00 WIB
JAKARTA, FIN.CO.ID - Berikut merupakan link live streaming Liga Jerman (Bundesliga) 2022/2023 pekan 18 antara Bayern Munchen vs Eintracht Frankfurt, Minggu, 29 Januari 2023.
Pertandingan yang mempertemukan Bayern Munchen vs Eintracht Frankfurt bakal berlangsung di Stadion Allianz Arena, Jerman, pukul 00.30 dini hari WIB.
Sebagai tuan rumah, Bayern Munchen kemungkinan besar bakal menurunkan 11 pemain terbaik mereka untuk bisa meraih tiga poin penuh.
Di sisi lain Eintracht Frankfurt diperkirakan juga akan menyiapkan pemain-pemain terbaik guna memenangkan laga kali ini.
BACA JUGA: One Piece: Mengenal Sosok Gorosei yang Ikut Admiral Kizaru Untuk Tangkap Mugiwara Luffy dan Vegapunk
BACA JUGA: One Piece: Terungkap! Ini Nama Gorosei yang Ikut Admiral Kizaru Untuk Tangkap Luffy dan Vegapunk
Kepala pelatih Bayern Munchen Julian Nagelsman menjelaskan bahwa Frankfurt memiliki kualitas hebat dan fisik yang sangat bagus, akan mirip dengan Leipzig dan Cologne.
"Mereka menjalani musim yang luar biasa. Mereka kehilangan beberapa pemain yang penting bagi mereka, namun berhasil mengintegrasikan pemain baru dengan baik," jelas Naglesman.
Mereka, bagi Julian Nagelsman, memiliki proses yang jelas, urutan dasar selalu sangat baik dengan variasi tingkat serangan.
"Kami membutuhkan fisik juga, bagian dari komitmen kami adalah membawa fisik yang diperlukan ke lapangan," kata Nagelsman dilansir laman resmi Bayern Munchen.
Sedangkan kepala pelatih Eintracht Frankfurt Oliver Glasner menerangkan bahwa mereka memiliki serangan dan pertahanan terbaik di liga.
"Jika kita akan mengalahkan mereka, semuanya harus bekerja. Kami bersiap dengan baik," ungkap Glasner, 27 Januari 2023.
Tetapi, sambung Oliver Glasner, Eintracht Frankfurt tidak akan dapat mencegah mereka menciptakan peluang, mereka terlalu bagus untuk itu.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com