BACA JUGA: Usai Ditangkap, Gubernur Papua Lukas Enembe Langsung Dibawa ke Jakarta
"Lukas Enembe terjerat kasus korupsi. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebelumnya telah menetapkannya sebagai tersangka dalam kasus gratifikasi sebesar Rp1 miliar," isi caption akun @HanifahAndini96, Selasa, 10 Januari 2023.
Selain itu video yang diunggah terlihat berupa rekaman dari CCTV perempatan jalan yang mengarah ke depan Mako Brimob Kotaraja, Papua.
Terlihat di awal-awal video sejumlah massa yang diduga pendukung Lukas Enembe hendak menerobos pintu masuk Mako Brimob Kotaraja, Papua.
Lalu terlihat pula para personel Mako Brimob Kotaraja, Papua berusaha mengamankan situasi yang mencekam dari amukan massa.
BACA JUGA: Gubernur Papua Lukas Enembe Ditangkap
Terpantau para personel Mako Brimob Kotaraja, Papua sampai mengeluarkan tameng dan menembakkan gas air mata untuk membubarkan massa.
Beruntung situasi bisa terkendali dan Lukas Enembe pun langsung dibawa ke Bandara Sentani, Papua guna diterbangkan ke Jakarta.
Gubernur Papua, Lukas Enembe sedang berada di Mako Brimob Papua, Kotaraja, Abepura, Jayapura pada Selasa 10 Januari 2023.
— Solo Per Vendetta (@SeeU2Morrow__) January 10, 2023
Kondisi depan Mako Brimob Polda Papua di Kotaraja Abepura sempat terjadi kericuhan akibat penangkapan Gubernur Papua Lukas Enembe pic.twitter.com/NLFgIemKi2