Piala Dunia 2022 . 18/12/2022, 05:35 WIB

Hasil Piala Dunia 2022: Luar Biasa! Kroasia Raih Juara 3 Pasca Bekuk Maroko

Penulis : Admin
Editor : Admin

BACA JUGA: Presiden FIFA Umumkan Format Baru Piala Dunia Antarklub 2025, Begini Formatnya

Pada menit ke-19, Kroasia mengancam. Umpan silang Perisic berhasil disundul Andrej Kramaric, tetapi upayanya masih gagal menaklukkan Bounou.

Kroasia kembali mendapatkan peluang pada menit ke-24. Luka Modric melepaskan tendangan dari luar kotak penalti, yang masih bisa ditepis oleh Bounou.

Duel sengit memasuki pertengahan babak pertama. Kroasia mendominasi penguasaan bola, sedangkan Maroko bermain sabar dan mencari peluang untuk melancarkan serangan balik cepat.

Maroko punya kesempatan pada menit ke-36. Youssef En-Nesyri bisa menanduk sepak pojok Ziyech, tetapi upayanya masih melebar dari gawang Kroasia.

BACA JUGA: Argentina Bakal Juara Piala Dunia 2022, Lionel Messi Jadi Top Scorer, Prediksi FIFA 23

Beberapa menit sebelum babak pertama berakhir, Kroasia justru bisa kembali memimpin pada menit ke-42.

Orsic menguasai bola di sisi kiri kotak penalti sebelum melepas tembakan melengkung yang sempat menerpa tiang sebelum masuk ke gawang Maroko.

Babak pertama berakhir dengan keunggulan 2-1 Kroasia atas Maroko. Memasuki babak kedua, Kroasia kembali langsung memberikan serangan berbahaya.

Pada menit ke-46, Mislav Orsic melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti. Sayangnya bola masih membentur pemain belakang Maroko.

BACA JUGA: Piala Dunia 2022: Final Jumpa Argentina, Pelatih Prancis Siap Redam Ancaman Messi

Maroko mendapat peluang emas melalui Youssef En-Nesyri pada menit ke-70. Sayangnya tembakan dari dalam kotak penalti itu masih mampu diamankan Livakovic.

Pada menit ke-80, Kroasia berpeluang untuk memperlebar keunggulan. Sayangnya, tendangan dari dalam kotak penalti dari Mateo Kovacic masih melebar di sisi kanan gawang Yassine Bounou.

Kroasia juara 3 Piala Dunia 2022 usai bekuk Maroko, 2-1, Sabtu, 17 Desember 2022.-Twitter/@FIFAWorldCup-

Youssef En-Nesyri kembali mendapatkan peluang emas pada menit ke-95. Namun, sundulannya masih melambung di atas gawang Kroasia.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com