Drama Kuliner Jepang Netflix yang Gak Boleh Anda Lewatkan, Seri Midnight Diner

fin.co.id - 30/11/2022, 13:12 WIB

Drama Kuliner Jepang Netflix yang Gak Boleh Anda Lewatkan, Seri Midnight Diner

Drama kuliner Jepang Netflix, Image Credit: Netflix

JAKARTA, FIN.CO.ID - Drama kuliner Jepang Netflix yang tidak boleh Anda lewatkan ada di sini.

Drama kuliner Jepang Netflix yang pertama adalah Midnight Diner.

Drama kuliner Jepang Netflix ini terdiri dari dua seri yang berbeda.

BACA JUGA: Moshi Moshi Summarecon Mall Bekasi, Surganya Komunitas Cosplayer dan Kuliner Khas Negara Jepang

Pertama adalah Midnight Diner yang terdiri dari tiga season.

Yang kedua adalah Midnight Diner: Tokyo Series yang terdiri dari dua season.

“Ketika orang-orang selesai dengan kesibukan dan pulang ke rumah mereka, (di situ) hari saya justru baru dimulai,” demikian  penggalan intro dari Midnight Diner yang bakal meresap di kepala Anda begitu Anda mulai mengikuti drama kuliner Jepang Netflix ini.

Seri Midnight Diner adalah adaptasi manga karya Yaro Abe ini berkisah tentang sebuah kedai kecil di sudut jalan Shinjuku, Tokyo, yang buka dari pukul 12 malam hingga 7 pagi.

Kedai ini dikelola seorang pria yang oleh pelanggannya disapa “Master”.

Yang menarik dari drama ini sendiri adalah kisah-kisah unik kehidupan dari para pelanggannya, yang justru jadi karakter sentral dari masing-masing episodenya.

Sementara sosok Master Midnight Diner yang diperankan oleh Kaoru Kobayashi, adalah pria bijak yang kerap mendamaikan hati mereka yang gundah.

Inilah yang menjadi nilai jual drama kuliner Jepang Netflix yang satu ini.

Sosok Master ini selalu dengan senang hati mendengarkan keluh kesah tentang kehidupan mereka yang datang ke kedainya.

Hanya berdurasi kurang dari 30 menit dalam setiap episodenya, Shinya Shokudo, judul asli Midnight Diner, mampu menghadirkan kisah menyentuh yang padat, namun ringan untuk dicerna penontonnya.

Banyak pesan moral yang tidak lupa diselipkan dalam setiap kisahnya, yang mungkin akan membawa Anda pada kenangan hidup, mau itu senang ataupun pahit, tentang masa-masa Anda di sekolah dulu, rumah tangga Anda, pekerjaan dan lainnya.

Admin
Penulis