Bekasi . 24/11/2022, 16:18 WIB
BEKASI, FIN.CO.ID - Seorang pengendara sepeda motor tewas, usai tertabrak Kereta Api (KA) Jarak Jauh di jalur KM 45 + 4 Lemahabang, Desa Tanjungsari, Kabupaten Bekasi.
Humas PT Kereta Api Indonesia Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa membenarkan bahwa telah terjadi kecelakaan antara KA Jarak jauh dah Sepeda Motor.
"Kejadian pukul 05.15 WIB, antara Kereta Api Jatiluhur Ekspress yang menabrak kendaraann roda dua yang melalui perlintasan penyebrangan liar," kata Eva Chairunisa kepada fin.co.id Kamis 24 November 2022.
Menurutnya saat kecelakaan, KA Jatiluhur Express tengah melintas dari arah Stasiun Karawang menuju Stasiun Cikarang Kabupaten Bekasi.
"Peristiwa terjadi saat perjalanan KA melintas di Lemahabang mengarah Cikarang," jelasnya.
Meski sempat mengalami kendala, kereta kemudian terus melanjutķan perjalanan menuju stasiun pemberhentian selanjutnya.
"Sejauh ini kondisi lokomotif dan perjalanan KA tersebut tidak menyebabkan gangguan," terangnya.
Eva Chairunisa mngimbau kepada pengendara yang akan menyebrangi jalur Kereta Api, untuk menggunakan perlintasan sebidang resmi yang telah dilengkapi dengan palang pintu.
BACA JUGA: Melintas di Jalur Kereta Api, Seorang Ibu dan Anaknya Tertabrak Kereta Api Argo Jakarta Bandung
Secara terpisah Kapolsek Cikarang Utara, Kompol Mustakim mengungkapkan, pengendara yang menjadi korban dalam tabrakan tersebut bernama Jahri (41).
Saat itu pihak kepolisian mendapat laporan dari teman korban yang bernama Fadilah, bahwa telah terjadi kecelakaan lalu lintas pengendara sepeda motor di tabrak kereta.
"Kami mendapat laporan ada pengendara motor tertabrak kereta api, dari rekannya bernama Fadilah yang melaporkan peristiwa tersebut ke Polsek Cikarang Utara," ucap Kompol Mustakim.
Usai mendapat laporan, Polsek Cikarang Utara langsung mendatangi lokasi kecelakaan dan langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com