Tujuh Mantan Kapolri Geruduk Kantor Kapolri Jenderal Listyo Sigit, Ternyata Ini Maksudnya

fin.co.id - 27/10/2022, 14:30 WIB

Tujuh Mantan Kapolri Geruduk Kantor Kapolri Jenderal Listyo Sigit, Ternyata Ini Maksudnya

Mantan Kapolri Jenderal Pol Purn Da'i Bachtiar

JAKARTA, FIN.CO.ID - Tujuh mantak Kapolri menggeruduk kantor Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.

Ketujuh mantan Kapolri itu mendatangi Kapolri Jenderal Listyo Sigit untuk membahas sesuatu hal.

BACA JUGA: Ini Isi Telegram Kapolri tentang Penanganan Gagal Ginjal Akut untuk Seluruh Wilayah

BACA JUGA:Instruksi Kapolri untuk Polantas Jika Pengendara Melanggar: Ditegur, Edukasi, Dilepas

Ketujuh mantan Kapolri tersebut adalah: 

1. Jenderal Pol. (Purn) Roesmanhadi (Kapolri ke-14)

2. Jenderal Pol. (Purn) Chaerudin Ismail (Kapolri ke-16)

3. Jenderal Pol. (Purn) Da'i Bachtiar (Kapolri ke-17

4. Jenderal Pol. (Purn) Soetanto (Kapolri ke-18)

5. Jenderal Pol. (Purn) Bambang Hendarso Danuri (Kapolri ke-19)

6. Jenderal Pol. (Purn) Timur Pradopo (Kapolri ke-20)

7. Jenderal Pol. (Purn) Badrodin Haiti (Kapolri ke-22) 

BACA JUGA: Berhasil Atasi Badai Dahsyat, Sahabat Polisi Yakin Kapolri Sigit Mampu Kawal Pemilu 2024

Dikatakan Jenderal pol (Purn) Da'i Bachtiar kedatangan mereka untuk memberikan dukungan moral.

"Kehadiran kami, para purnawirawan Polri ini, terpanggil tentu dengan situasi yang kami sama-sama prihatin dengan adanya berbagai peristiwa; dan memang pertemuan antara para purnawirawan Polri yang katakanlah senior-seniornya mereka yang lagi menjabat itu adalah hal biasa, rutin," katanya usai pertemuan di lobi depan Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Kamis, 27 Oktober 2022.

Admin
Penulis