Nasional . 27/10/2022, 20:02 WIB

4.322 Laporan Kekerasan pada Perempuan, Ada Kemajuan Pengetahuan dan Keberanian Korban

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA, FIN.CO.ID - Selama 2021, Komnas Perempuan menerima 4.322 laporan kasus kekerasan pada perempuan.

Diketahui, dalam dua tahun terakhir pelaporan ke Komnas Perempuan meningkat secara signifikan, yang jumlahnya bertambah hampir tiga kali lipat.

BACA JUGA: Kota Bekasi Darurat Kekerasan Perempuan dan Anak, Ratusan Kasus Telah Terjadi

Ketua Komnas Perempuan Andy Yentriyani mengatakan banyak tantangan harus dihadapi Komnas Perempuan di usianya yang ke-24 tahun.

Salah satunya kemampuan penanganan laporan kasus kekerasan terhadap perempuan yang meningkat.

"Ada begitu banyak tantangan sudah di depan mata. Salah satunya tuntutan untuk menyikapi laju peningkatan pelaporan kasus kekerasan terhadap perempuan," kata dia, Kamis 27 Oktober 2022.

"Dan di tahun berjalan kita mengantisipasi laporan mencapai 5.000 kasus. Hal serupa juga dialami oleh banyak lembaga pengada layanan," katanya.

BACA JUGA: Kekerasan Perempuan Terus Meningkat

Di satu sisi, peningkatan pelaporan menunjukkan kemajuan pengetahuan dan keberanian korban sehingga mau melaporkan kasusnya.

Namun laju lonjakan laporan kasus yang tidak ditopang dengan sumber daya cukup membuat pihaknya harus segera memperbaiki infrastruktur layanan secara sistemik, melalui kerja sama pemerintah dan masyarakat.

"Agar korban dapat memperoleh dukungan-dukungan yang dibutuhkan," katanya.

Andy mengatakan usia 24 tahun Komnas Perempuan adalah perjalanan yang istimewa.

BACA JUGA: Sepanjang 2021, KY Pantau 6 Sidang Kekerasan Perempuan dan Anak

Menurut dia, Komnas Perempuan terus berjuang untuk tumbuh menjadi lembaga nasional HAM independen yang membangun terobosan-terobosan untuk menghapus segala bentuk kekerasan berbasis gender terhadap perempuan dan memajukan hak-hak perempuan.

Ia menyebut kiprah 24 tahun Komnas Perempuan sebagai capaian bersama, lintas generasi, lintas sektor, dan lintas geografi.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com