News . 25/10/2022, 13:40 WIB
JAKARTA, FIN.CO.ID - Seorang wanita membawa senjata api jenis FN menerobos Istana Merdeka.
Wanita berkerudung biru dan bercadar hitam tersebut berupaya menerobos pintu Istana Merdeka dengan cara menondongkan senjata apinya ke anggota Paspampres yang berjaga.
Aksi upaya penerobosan wanita bercadar hitam tersebut berhasil digagalkan, Selasa, 25 Oktober 2022 pagi.
BACA JUGA:Ini Penampakan Wajah Wanita yang Terobos Istana Merdeka
Terkait upaya penerobosan Istana Merdeka, Komandan Paspampres Marsda TNI Wahyu Hidayat Soedjatmiko akhirnya buka suara.
Dikatakannya, bahwa peristiwa wanita yang terjadi di depan Istana Merdeka bukan sebagai aksi upaya penerobosan Istana Merdeka.
Dijelaskannya, bahwa perempuan bercadar dan bersenjata api tersebut tidak menerobos.
"Jadi perempuan tersebut tidak menerobos Istana. Tapi justru berawal dari kewaspadaan anggota kami (Paspampres) yang langsung menghampiri perempuan tersebut dan perempuan tersebut langsung mengacungkan senjata ke arah anggota (Paspampres)," katanya dalam keterangan tertulisnya, Selasa, 25 Oktober 2022.
Dia pun kemudian mengungkap kronologi peristiwa tersebut.
Berawal dari kewaspadaan seorang anggota Paspampres yang melihat seorang perempuan dengan tingkah laku mencurigakan.
diungkapkannya, wanita berkerudung biru dan bercadar hitam tersebut berdiri di dekat pos utama Paspampres di depan Istana Merdeka.
BACA JUGA: Usai Diterobos Wanita Bersenjata Api, Kapolda Metro Jaya Ungkap Situasi Terkini Istana Merdeka
"Berada di dekat lampu lalu lintas," katanya.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com