Teknologi . 05/10/2022, 16:16 WIB

Elon Musk Kini Beneran Mau Beli Twitter, Ini yang Berubah dari Medsos Itu Semenjak 'Digantung' Nasibnya

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA, FIN.CO.ID - Orang terkaya dunia Elon Musk sempat menggemparkan dunia dengan rencananya Twitter.

Setelah itu, ia kembali bikin gempar dunia setelah dikabarkan batal membeli Twitter, meski sudah digembar-gemborkan.

Namun kini rencana Elon Musk untuk membeli Twitter sepertinya sudah bulat, sebagaimana disebutkan dalam sebuah dokumen sukirtas, via TechRadar.

BACA JUGA: Bill Gates Khawatir Elon Musk Bikin Twitter Jadi Buruk

Lewat sebuah keterangan tertulis, Elon Musk pada awal pekan ini menyatakan dirinya ingin lanjut, dalam upayanya membeli Twitter.

Jubir Twitter sendiri sudah merespon kabar ini, dengan menyebutkan bahwa pihaknya ingin mewujudkan rencana itu, dengan besaran harga yang sudah disepakati sejak awal.

Akan tetapi pada waktu yang bersamaan, Twitter tidak menyatakan apa-apa soal ketertarikan pihaknya untuk menerima tawaran yang datang dari Elon Musk kali ini.

Tidak jelas apa yang menjadi alasan bagi Elon untuk melanjutkan rencananya membeli Twitter, setelah beberapa waktu lalu memutuskan mundur dari rencananya.

Sebelumnya juga, alasan Elon Musk untuk membatalkan rencananya membeli Twitter, adalah terkait jumlah akun bot yang mencapai 5 persen dari keseluruhan pengguna.

Semenjak saat itu, Twitter sudah beberapa kali melakukan pembaruan pada kebijakan dengan penambahan beberapa fitur.

Salah satunya adalah fitur edit button. Edit button ini memungkinkan pengguna Twitter mengedit apa yang mereka cuit sebelumnya.

Akan tetapi layanan ini tidak akan langsung mendarat ke Twitter standar, karena bakal terlebih dahulu secara eksklusif dinikmati oleh pengguna Twitter berbayar.

Ya, jika Anda tidak pernah menyadarinya, Twitter memiliki layanan berbayar bernama Twitter Blue.

Dan kini mereka yang menggunakan Twitter Blue, akan menjadi yang pertama menikmati fitur baru “edit button” ini.

Kabar ini diungkap melalui Blog resmi Twitter, di mana raksasa medsia itu menginformasikan soal uji coba “edit button” yang dilakukan oleh tim pengembang aplikasi ini.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com