Ahmad Doli membeberkan bahwa Puan Maharani bahkan sempat memberikan cokelat untuk Muhidin yang tumbang.
"Terus Ibu Puan juga kasih cokelat supaya gula darahnya ini," imbuh Ahmad Doli.
Tak hanya itu Ketua Komisi II DPR RI itu menambahkan kalau dirinya sempat minta kursi roda untuk Muhidin, tetapi ditolak oleh yang bersangkutan.
"Iya sudah, tadinya kan kita minta dia naik kursi roda, tadinya dia enggak mau," terang Ahmad Doli.
(BACA JUGA: Diduga Suplai 615 Amunisi untuk KKB Papua, ASN Kabupaten Nduga Dicokok Polisi)
Meski begitu Muhidin terpantau dibawa dengan kursi roda untuk ke luar dari ruangan sidang.
Lewat siaran langsung di channel YouTube DPR RI, Muhidin terlihat turut melambaikan tangan saat menuju keluar ruangan.