Ekonomi . 16/06/2022, 08:08 WIB
Mengingat keterbatasan ruang fiskal, Indonesia-Singapore Business Forum menjadi relevan untuk menekankan kembali pentingnya kolaborasi antara Pemerintah dan sektor swasta, termasuk investor asal Singapura, dalam membangun Nusantara bersama-sama.
Pemerintah juga akan hadir melalui penyediaan insentif fiskal, meliputi fasilitas yang telah ada saat ini seperti super deductions dan tax holiday, ekspansi fasilitas, serta penyediaan insentif baru yang diperlukan.
Sebelum forum ini, Menkeu berkesempatan untuk melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keuangan sekaligus Deputy Prime Minister Singapura, Mr. Lawrence Wong, serta Menteri Senior Tharman Shanmugaratnam.
Menkeu juga melakukan courtesy call dengan Dr. Jeffrey Jaensubhakij, Chief Investment Officer dari Group Singapore Investment Corporation (GIC), dan dengan Mr. Ye Gang, Co-founder sekaligus Chief Operating Officer dari Sea Group pada sela-sela kehadiran beliau di Indonesia-Singapore Business Forum.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com