Soroti Jokowi Reshuffle Kabinet, Budiman Sudjatmiko Beri Tanggapan Mencengangkan

fin.co.id - 15/06/2022, 12:31 WIB

Soroti Jokowi Reshuffle Kabinet, Budiman Sudjatmiko Beri Tanggapan Mencengangkan

Politikus PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko.

"Mau hari ini, mau besok, mau lusa, kewenangan sepenuhnya ada pada Presiden," sambungnya di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (14/6/2022).

Menurut Pramono, selama delapan tahun memimpin, Presiden Jokowi sangat memahami kebutuhan kabinet. 

Soal siapa saja yang diduga bakal terkena reshuffle, pria yang menjabat sebagai Seskab ini enggan menjawab. 

Salah satu menteri yang santer bakal terkena reshuffle kabinet adalah Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi. 

(BACA JUGA: Di Forum B20, Menko Airlangga Beberkan Komponen Penting Dalam Transisi Energi)

Isu perombakan kabinet ini sebenarnya telah dikode oleh Mensesneg Pratikno usai rapat dengan DPR, Kamis (3/6/2022) lalu. 

Mensesneg Pratikno menyebut pemerintah berpotensi melakukan reshuffle kabinet kapanpun.

Tujuan reshuffle kabinet adalah untuk menyelesaikan berbagai permasalahan pemerintah yang perlu ditangani secara cepat dan tepat. 

“Sekarang tanggal berapa? Nanti kalau sudah ada jadwalnya, dibocorin dikit-dikit. Fokus ini banyak sekali," tegas Pratikno. 

(BACA JUGA: Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023, Pentolan Bonek Sindir Iwan Bule)

"Ada permasalahan yang harus ditangani secara cepat. Ekonomi global sangat dinamis. Kita harus sangat responsif. Begitu juga pandemi yang harus diantisipasi. Fokus pemerintah adalah bekerja," lanjutnya.

Admin
Penulis